Andi Mappa (Manager Tim Takraw Palapo). –ist–
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO– Di babak semi final, dengan mudahnya tim Takraw Palopo mematahkan tuan rumah Toraja Utara (Torut) dengan skor 2-1.
Hal ini menandakan tim Takraw berhak atas tiket ke Pra Pekan Olahraga Provinsi (Pra Porda) di Sinjai-Bulukumba.
Andi Mappa, selaku manager tim Takraw Palapo, mengatakan selama ini tim Takraw Palopo dilatih oleh Dedi. Sehingga, berkat ketekunan latihan dan disiplin ketat, maka Tim Takraw Palopo berhasil mengalakan tuan rumah Tim Takraw Torut.
“Ini sejarah baru buat Palopo, karena kurang lebih 20 tahun tidak pernah lolos. Tentu kami sangat bangga karena sepak takraw Palopo lolos. Selanjutnya Tim Sepak Takraw Palopo akan bertanding Pra Porda Sulsel di Sinjai-Bulukumba yang rencananya berlangsung di bulan September 2022 mendatang,” kata Andi Mappa, Senin 7 Februari 2022.
Lanjut Andi Mappa, meski tim Takraw Torut sempat memberikan perlawanan, namun permainan sepertinya belum menjadi lawan seimbang. Terbukti, tim Takraw Palopo berhasil menang.
“Kemenangan ini sekaligus memastikan Tim Takraw Palopo mengikuti pertandingan selanjutnya di Pra Porda Sinjai dan Bulukumba, tinggal nantinya berjuang lagi untuk meraih hasil maksimal sebagaimana yang kita harapkan. Mohon Doa dan dukungan masyarakat,” kata Andi Mappa, yang juga anggota Polres Palopo ini. (himawan)