Letkol Inf Afriadi Mengaku Pernah Tidur di Koramil Mangkutana

  • Bagikan

* Pisah Sambut Dandim 1403 Palopo yang Baru

PALOPO — Letkol Inf Afriadi Nidjo menilai Tana Luwu cukup luas namun berkembang sangat cepat. Dandim Palopo pengganti Letkol Inf Gunawan, ini mengaku sudah sedikit mengenal karakteristik wilayah kerjanya.

“Saya cukup kenal dengan Luwu Raya, saya pernah melintas sekali tahun 2014, saya salat di Belopa, pernah tidur di Koramil Mangkutana, saat itu masih pembangunannya belum sebagus saat ini, tiga kabupaten, satu kota ini perkembangannya cukup pesat,” tuturnya kepada Palopo Pos saat diwawancara usai pisah sambut di Saodenrae Convention Centre, Rabu 9 Maret 2022.

Terkait program yang akan dilakukannya ke depan, ia mengatakan sebagaimana tupoksi TNI, bagaimana memastikan wilayah teritorial dalam keadaan aman, kemudian mengawal kebijakan nasional dan menjadi TNI yang dekat dengan rakyat. Hanya saja, menurut perwira TNI berpangkat dua bunga melati ini, saat ini belum bisa bercerita banyak terkait apa yang akan dilakukannya ke depan. “Sertijab kan hari Jumat, nantilah kita paparkan, intinya TNI harus dekat dengan rakyat,” katanya.

Sebelumnya, Wali Kota Palopo, HM Judas Amir, bersama Forkopimda Lingkup Kota Palopo juga mengikuti pisah sambut Dandim 1403 Palopo, Letkol Inf Gunawan, SIP kepada Letkol Inf Afriadi Nidjo, di Makodim 1403 Palopo.

Wali Kota menyampaikan selamat atas kedatangan dandim baru Letkol Inf Afriadi Nidjo, ia berharap ke depan bisa bersinergi bersama pemerintah Kota Palopo.

“Kami sebagai Pemerintah Kota Palopo, merasa bersyukur dengan sinergi bersama dengan TNI/POLRI, bersama menjaga stabilitas dan Keamanan di Kota Palopo,” Jelasnya.

Kepada Letkol Inf. Gunawan, ia menyampaikan selamat bertugas di tempat yang baru. “Jangan lupa dengan Tana Luwu apa lagi dengan Kota Palopo,” ujarnya.

Ia menilai Dandim selama ini telah bertugas dengan baik. Bersama-sama membangun dan bersinergi dengan pemerintah Kota Palopo, dalam hal ketertiban, keamanan, dan kenyamanan masyarakat di Kota Palopo. “Selamat dan sukses, karena rotasi dan promosi,” ujar Wali Kota saat menyampaikan salam perpisahan.(ald/idr)

  • Bagikan