Para pemain Persim Maros yang aakn bertanding besok di PFA Cup II U-16 di Stadion Lagaligo Palopo. –ist–
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO– Tim Persim Maros U-16 berhasil melaju ke babak perempatfinal turnamen sepakbola Palopo Football Academy (PFA) Cup II U-13 dan U-16 yang diikuti 24 tim dari berbagai daerah di Sulsel.
Keberhasilan Persim Maros ini, setelah melewati babak fase group, yang dilangsungkan di Stadion Lagaligo Palopo, mulai 21 Maret 2022.
Tim asuhan mantan pemain PSM Makassar Arfan Baba ini, berhasil menyapu bersih kemenangan di babak penyisihan. Tim ini mengalahkan Rajawali A (Luwu Timur) 4-1 dan Antil FC (Lutim) 1-0. Di babak 16 besar kembali berjaya setelah menekuk Gaspa Junior (Palopo) 3-1.
Kemenangan ini, mengantar Persim Maros melaju ke babak delapan besar dan akan melawan tim Rajawali C (Luwu Timur) besok pagi, Minggu, 27 Maret 2022 di Stadion Lagaligo Palopo.
”Kita optimis menang pada duel ini. Mudah-mudahan lolos ke semifinal dan juara,” kata Arfan Baba.
Manager Tim Persim Maros U-16 Sirajuddin juga berharap timnya lolos ke babak selanjutnya dan juara.
Sekadar diketahui, pemain-pemain Persim Maros 98 persen asli Maros. Selebihnya dari Makassar dan Gowa.
Salah seorang orang tua yang anaknya ikut berlaga di turnamen ini, Ikbal mengatakan, pemain Persim Maros pemainnya merata.
Ia berharap, para pemain Persim Maros fokus main besok dan bisa memenangkan pertandingan. ”Karena ini sistem gugur, mau tidak mau harus menang. Itu untuk melaju ke babak semi final dan selanjutnya bisa ke babak final,” katanya.
Salah satu tim yang turut berlaga di turnamen PFA Cup II U-13 dan U-16 di Stadion Lagaligo Palopo. –ist–
Ia pun berharap, doa masyarakat Maros supaya timnya dapat berbuat yang terbaik.
Pada turnamen PFA Cup II ini, juga diikuti Arjuna Tri Wahyudi, Winger Tim Nasional Indonesia U16 dan PSM Makassar U16. Ia merupakan Pemain terbaik EPA Liga 1 U16. Dia merumput di Stadion La Galigo Palopo dan memperkuat Palopo FA. (uce)
Skuad Persim Maros:
Pelatih Kepala : Arfan Baba
Ass Pelatih : Andi Akbar
Pelatih Kiper : Ismail Sungkar
Manajer : Sirajuddin
Capten Tim : Ataya Jendra (*)