* Kini Dirawat di RS Siloam Semanggi, Alami Luka di Kepala
JAKARTA — Pegiat media sosial Ade Armando menjadi korban pengeroyokan sejumlah orang saat mengikuti demonstrasi di depan
gedung DPR, Senin sore 11 April 2022.
Ade disebut baru bisa dievakuasi ke rumah sakit sekitar magrib dan mengalami luka serius.
Sekretaris Pergerakan Indonesia untuk Semua (PIS), Nong Darol Mahmada, menyatakan Ade baru bisa dibawa keluar dari Komplek DPR
RI menuju rumah sakit sekitar pukul 18.00 WIB.
Hal itu karena masih ada sejumlah massa yang berkerumun di sekitar Komplek DPR.
“Karena ada penyekatan massa, Ade baru bisa dievakuasi dan sekitar jam 18:00 sampai ke RS,” tulis Nong dalam keterangan resmi yang
diterima Tempo.
Nong menyatakan, pasca diselamatkan oleh aparat kepolisian dari amukan massa, Ade sempat mendapatkan perawatan.
Tertawa
Kondisi terkini Ade Armando saat ini sudah bisa berkomunikasi dan tertawa.
Hal tersebut terlihat dari video Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie menjenguknya, Senin malam.
Tampak dalam video tersebut, Ade Armando mengenakan masker biru terbaring di tempat tidur.
Ia pun tampak melambaikan tangan dan mengacungkan jempol ketika dijenguk Grace Natalie.(int)