Bupati Bogor Ade Yasin Terjaring OTT KPK

  • Bagikan
  • 2014 Lalu, Sang Kakak Rahmat Yasin juga OTT KPK

JAKARTA -- Tim Satgas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar operasi tangkap tangan (OTT) di Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Operasi senyap dilakukan sejak Selasa, 26 April 2022 hingga pagi hari ini, Rabu (27/4/2022).
Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri membenarkan tim penindakan lembaga antirasuah mengamankan Bupati Bogor Ade Yasin dalam operasi senyap.
“Benar, tadi malam sampai (27/4/2022) pagi KPK melakukan kegiatan tangkap tangan di wilayah Jawa Barat. Di antaranya Bupati Kab. Bogor, beberapa pihak dari BPK Perwakilan Jawa Barat dan pihak terkait lainnya,” ujar Ali dalam keterangannya, Rabu (27/4/2022).
Ali tak menjelaskan detail kasus apa yang membuat Ade Yasin diciduk tim penindakan KPK.
Namun Ali memastikan Ade Yasin terlibat tindak pidana suap.
“Kegiatan tangkap tangan ini dilakukan karena ada dugaan tindak pidana korupsi pemberian dan penerimaan suap,” kata Ali.
Berdasarkan KUHAP, KPK memiliki waktu 1×24 jam untuk menentukan status hukum Ade Yasin dan pihak-pihak yang turut diamankan.
“KPK masih memeriksa pihak-pihak yang ditangkap tersebut dan dalam waktu 1×24 jam. KPK segera menentukan sikap atas hasil tangkap tangan dimaksud. Perkembangannya akan disampaikan lebih lanjut,” kata Ali.
sebagai informasi, KPK juga pernah melakukan OTT terhadap Bupati Bogor Tahun 2014, kala itu Bupati Bogor adalah Rahmat Yasin. Kakak dari Ade Yasin yang saat ini juga terjaring OTT KPK.

Profil Ade Yasin
Hj Ade Munawaroh Yasin SH MH adalah nama lengkap dan gelar Ade Yasin.
Dia lahir 29 Mei 1968 atau 53 tahun lalu. Adik kandung dari mantan Bupati Bogor, Rachmat Yasin itu menjabat sebagai Bupati Bogor sejak 30 Desember 2018.
Ade Yasin pernah menjabat sebagai anggota DPRD Kabupaten Bogor Fraksi PPP yang menjabat dari tahun 2014 hingga 2018.
Pada pemilihan kepala daerah Kabupaten Bogor 2018, Ade Yasin mencalonkan diri sebagai calon bupati di dampingi calon wakil bupat, Iwan Setiawan.
Pasangan ini didukung oleh tiga partai politik, yakni PPP, PKB, dan Partai Gerindra, mereka mendapat nomor urut 2.
Ade Yasin memenangkan pemilihan tersebut dan terpilih sebagai Bupati Bogor setelah meraih suara tertinggi sebanyak 912.221 suara atau 41,12 persen mengalahkan empat pasangan calon lainnya. Ade menggantikan bupati sebelumnya yang dijabat oleh Nurhayanti.(int)

  • Bagikan

Exit mobile version