PT AZKA Berbagi di Bulan Ramadan Salurkan Bantuan ke Panti Asuhan hingga Berbagi Paket Sembako

  • Bagikan
Kegiatan berbagi dalam momentum bulan ramadan oleh pihak PT AZKA. --ist--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO---Momentum bulan ramadan banyak dimanfaatkan kalangan dermawan dengan berbagai kegiatan sosial. Tidak terkecuali PT AZKA. Perusahaan yang bergerak dalam bidang penyuplai Bahan Bakar Minyak (BBM) ini yang berpusat di Kota Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng) turut mendistribusikan bantuan sosialnya ke Kota Palopo melalui saudaranya yang tinggal di Kota Palopo, Sapri Sahid.

"Beliau, pemilik PT AZKA mengamanahkan kepada kami (saudara) dalam menyalurkan bantuan sosialnya kepada masyarakat yang kurang mampu," kata Sapri, kepada Palopo Pos, Jumat 29 April 2022.

Dikatakannya, dari pertengahan hingga akhir ramadan ini tahun ini penyaluran bantuan sosial kami lakukan. Mulai dari pembagian sembako ke masyarakat sampai ke panti asuhan turut dilakukan.

"Kami selaku sadaranya yang tinggal di Kota Palopo hanya melanjutkan amanah saudara kami ini. Kadang di luar bulan ramadan beliau juga menyalurkan bantuan juga ke rumah ibadah," terang ASN Kota Palopo ini. (arsul)

  • Bagikan

Exit mobile version