Mudik Gratis Pemprov Sulsel Ditutup, Layani 1226 Mahasiswa dan Masyarakat Umum Pulang Kampung

  • Bagikan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID

MAKASSAR — Peserta mudik gratis oleh Pemprov Sulsel melebihi target yang diperkirakan. Totalnya sebanyak 1226 orang yang mengikuti mudik gratis ini.

Diketahui, Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman melepas pelaksanaan mudik gratis bagi mahasiswa dan masyarakat umum yang dilaksanakan oleh Pemprov Sulsel di pelataran Rujab Gubernur, Kamis (28/4/2022).

Layanan mudik gratis yang berlangsung selama 3 hari ini, dengan rincian hari pertama tanggal 28 April 2022 melayani 316 pemudik, dilanjutkan pada tanggal 29 April sebanyak 700 pemudik, serta dihari ketiga tanggal 30 April melayani 210 pemudik.

Plh Kadis Perhubungan Sulsel, Aruddini menyampaikan, bahwa masyarakat umum dan khususnya mahasiswa sangat menyambut baik dengan hadirnya layanan yang diprakarsai oleh Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.

"Alhamdulillah, masyarakat begitu antusias, pemudik yang mengikuti mudik gratis ini melebihi dari ditargetkan sekitar 1200 pemudik," katanya, Sabtu (30/4/2022).

Ia pun mengaku, bahwa saat ini pendaftaran mudik gratis sudah ditutup.

Dishub Sulsel, kata dia, menyiapkan 20 kendaraan terdiri dari 16 unit bus dan 4 unit truk untuk mengangkut kendaraan motor bagi pemudik yang ingin membawa kendaraannya.

Diharapkan, melalui mudik gratis ini dapat mengurangi kemacetan dan mengurangi resiko terjadinya kecelakaan, untuk menciptakan suasana Hari Raya yang aman, nyaman, dan lancar.

“Sesuai harapan bapak Gubernur, melalui mudik gratis ini, dapat membantu masyarakat untuk dapat merayakan lebaran idul Fitri bersama sanak keluarga di kampung halaman masing-masing,” ujarnya.(rls)

  • Bagikan