Nampak figur balon Bupati Lutra Abdi Abdullah Rahim bersama dengan mantan Relawan Salama, Harun yang akrab disapa Taccik. Nampak juga pengusaha, Imran Radias. --ist--
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MASAMBA-- Figur calon bupati Luwu Utara, Andi Abdullah Rahim tak henti mendapat sokongan dari sejumlah kelompok atau komunitas warga. Yang teranyar, Ketua APINDO Lutra ini juga mendapat dukungan dari eks relawan bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, pada pilkada Lutra 2020 lalu.
Yang pertama, mantan Relawan Salama, Harun yang akrab disapa Taccik. Salah satu pentolan pemenangan Ibu Indah di Pilkada 2020 dari Desa Salama, Sabbang siap bergabung dengan Andi Rahim Solidarity.
Alasannya sederhana. "Setelah mengikuti perkembangan gerakan Andi Rahim sejauh ini, saya menangkap kesan bahwa sosoknya memang asyik dalam bergaul. Pembawaan karakternya mirip orang biasa, seperti kita-kita ini. Nanti setelah lebih dekat dan mendengar langsung ide-idenya, baru saya paham bahwa dia figur pemimpin yang bisa menempatkan diri dengan baik," kata Harun, di Masamba, Sabtu, 7 Mei 2022.
Selain mantan tim pemenangan Ibu Indah, pengusaha, Imran Radias, juga menegaskan siap berada dalam barisan pemenangan Andi Rahim menatap pilkada Lutra 2024 mendatang.
Imran salah satu pentolan Relawan Jakarta. Berjanji akan ikut memenangkan Andi Rahim yang dia kenal sebagai pengusaha sukses dan pribadi rendah hati.
"Saya paham bagaimana jejaring pengusaha Andi Rahim ternyata begitu luas. Jejaring ini, jika dioptimalkan untuk masuk Lutra, pasti akan sangat memberi nilai tambah bagi Lutra. Jadi, Andi Rahim memang layak diberi kesempatan. Apalagi, masalah kemiskinan di Lutra memang menjadi persoalan yang sangat menonjol," tegas pengusaha sukses di Jakarta kelahiran Luwu Utara itu.
Dukungan demi dukungan yang terus mengalir membuat Ketua Pemuda Pancasila Lutra ini semakin optimis menatap persaingan pilkada Lutra 2024 mendatang. (*/uce)