AHY Pastikan Lantik Ketua Demokrat Nimatullah Setelah Dua Kali Diundur, Catat Waktu dan Tempatnya!

  • Bagikan
Ketum Demokrat, AHY bersama Ketua DPD Demokrat Sulsel, Ni'matullah Erbe. --fjr--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Ketua Demokrat Sulsel terpilih sampai saat ini belum dilantik. Meski sudah dua kali diagendakan sebelumnya, namun selalu diundur. Kabar terbaru, kembali dijadwalkan akan dilantik.

Ketua Demokrat Sulsel, Ni’matullah RB akan dilantik langsung Ketum DPP, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Pelantikannya akan digelar di Hotel FourPoint, Sabtu, 28 Mei 2022 pukul 13.00 Wita.

Bahkan, Ketua Tim Kerja Pelantikan, Nurlinda Salengke mengatakan sejumlah DPP sudah berada di Makassar.

“Ini saja kami lagi temani dari DPP sudah datang beberapa orang, lagi makan siang sama saya di Raja Gurih,” kata Nurlinda, Minggu, 22 Mei 2022 seperti dilansir fajar.co.id.

Nurlinda menyebut, akan ada 45 orang DPP yang akan menghadiri pelantikan ini.

Terkait potensi diundur, Nurlinda meyakini jika hal itu tidak bakalan terjadi. Apalagi sejumlah pengurus DPP sudah berada di Makassar.

“InsyaAllah tidak diundur kembali. Karena kan pada dasarnya kita mengikut DPP, pasti DPP juga ada pertimbangannya,” jelasnya.

Untuk pelantikan nanti, tim kerja sudah mempersiapkan semua. Segala sesuatu yang mesti dipersiapkan sudah dipenuhi.

“Artinya, kitakan tahu sendiri bahwa dari tanggal begini terus berubah. Jadi kalau masalah kesiapan tentu kami sudah siap, untuk bekerja ya,”kata Nurlinda.

“Alhamdulillah, kalau kami kan selama ini selalu di undur-undur jadi kata siap, insya Allah sudah siap banget, cuma waktunya yang selalu berubah,”pungkasnya.

Diketahui, Pelantikan Ni’Matullah sudah diundur beberapa kali. Setelah terpilih, Ulla sapaan Ni’matullah dijadwalkan akan dilantik 27 April 2022, namun diundur ke 17 Mei 2022.

Setelah itu, DPP kembali menunda dan memindahkan jadwal pelantikan ke 22 Mei 2022. Kini pelantikan kembali ditunda.

Sebelumnya Ketua DPC Demokrat Maros, Amirullah Nur Saenong mengancam akan memboikot kedatangan AHY di Bandara Sultan Hasanuddin jika tetap melantik Ni’matullah RB.

Diketahui, Ketum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dijadwalkan melantik ketua DPD Partai Demokrat Sulsel, Ni’matullah RB, 22 Mei mendatang.

“Di bandara saya boikot, tidak akan saya keluarkan dari bandara kalau kayak begitu.Maros itu punya bandara, kalau saya boikot di bandara itu repot,”tegas Amirullah, Kamis, 12 Mei 2022.

Pemilihan ketua DPD Partai Demokrat memang sedang berpolemik. Keputusan DPP menunjuk Ni’matullah membuat kubu Ilham Arief Sirajuddin (IAS) tidak terima.

16 DPC pendukung IAS merasa keputusan DPP tidak memperhatikan keinginan mayoritas kader di Sulsel. Sehingga melayangkan protes ke mahkamah partai.
Menurut Amirullah, seharusnya DPP Partai Demokrat menunda pelantikan tersebut sembari menunggu keputusan mahkamah partai.
“Kita minta sebaiknya DPP menunda pelantikan sambil menunggu verifikasi mahkamah partai,”jelasnya.

Mantan anggota DPRD Maros ini menegaskan jika pihaknya tidak segan-segan untuk menempuh jalur kekerasan.

“Kita tolak kedatangan DPP, siapapun yang mau datang itu untuk melantik.Kalau kita secara himbauan tidak bisa kekerasan pun kita lakukan, unjuk rasa gitu kan ikuti prosedur. Jangan mau melantik saja,”katanya.

Amirullah menuturkan seharusnya DPP memverifikasi alasan 16 DPC menolak lpj Ni’matullah saat Musda. Bukan mengabaikan mayoritas kader.
“DPP hadir di sini untuk verifikasi apa yang terjadi, kalau kita menolak lpj itu pasti ada apa-apa. Kalau sampai DPP membuat jadwal pelantikan akan kita menghalangi,”jelasnya.

Lebih lanjut, Amirullah mengungkapkan jika 16 DPC tidak pernah mengakui Ni’matullah dan tidak akan hadir dalam pelantikan nantinya.
“Kalau dipaksakan melantik kita akan protes dan pasti kita tidak akan hadir,”pungkasnya. (fajar/pp)

  • Bagikan

Exit mobile version