Jalannya Rusak Parah, Warga Laang Tanduk Swadaya Dana Untuk Rabat Beton Jalan

  • Bagikan

Lurah Laang Tanduk Ferdinan Payangan didampingi Tokoh Masyarakat Andarias Duma,Pendeta dan Kepala Lingkungan Laang Tanduk ,Sabtu ,28 Mei 2022.--albert tinus--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID,RANTEPAO- Warga masyarakat Jalan Motivator samping jembatan Singki, Kelurahan Laang Tanduk, Kecamatan Rantepao, Kabibaten Toraja Utara patut diapresiasi. Lantaran jalannya yang rusak parah, mereka urunan atau swadaya dalam bentuk Dana untuk membiayai pekerjaan rabat beton jalannya.

Tak tangngung-tanggung, hanya dalam waktu dua hari disampaikan kewarga, langsung terkumpul dana sebesar Rp20 juta.

Terkait hal tersebut, Lurah Lang Tanduk Kecamatan Rantepao, Ferdinand Payangan saat ditemui di lokasi Sabtu, 28 Mei 2022 menjelaskan, terkait warganya yang urunan/swadaya untuk pekerjaan rabat beton jalan motivator samping Jembatan Singki Rantepao, pihaknya sangat mendukung.

Masyarakat kerja bakti melakukan rabat beton. --albert--

Masyarakat luar biasa. Mereka inisiatif untuk membangun daerah. Karena mengingat banyak sekali jalan-jalan yang perlu dibenahi, namun terkendala biaya.

"Bersyukur kepada masyarajat di jalan Motivator Singki begitu antusias ingin melihat jalannya baik. Ada kemauan untuk mereka swadaya dalam bentuk anggaran sampai bisa terjadi pekerjaan seperti ini," ungkap Lurah Laangtanduk.

Lurah Laang Tanduk juga berharap kalau bisa kegiatan seperti ini ditingkatkan. ''Demi kebersamaan masyarakat, demi kepentingan masyarakat khususnya kami warga di Laangtanduk ini,'' katanya.

Ditambahkan Tokoh Masyarakat Laang Tanduk Andarias Duma. Ia menyampaikan rasa syukur atas partisipasi masyarakat untuk urunan. Dalam tempo dua hari dana yang terkumpul Rp20 juta.

"Jalan rabat beton ini disawadaya oleh warga jalan motivator sepanjang 100 meter ,yang kemungkinan ada empat truk ready mix .Dimana satu ready mix anggarannya Rp.3,5 juta. Jadi kalau kita menunggu anggaran-anggaran dari pemerintah itu mungkin lama baru ada. Sementara kita warga yang membutuhkan jalan,'' kata Andarias.

"Saat hal ini kita sampaikan ke masayarakat khususnya yang mempunyai mobil mereka sangat antusias dan hanya dalan dua hingga tiga hari sudah bisa terkumpul dana sekitar Rp.20 juta perbaikan jalan ini,'' kunci Andarais Duma yang tak lain Ketua Bawaslu Kabupaten Toraja Utara. (albert tinus)

  • Bagikan

Exit mobile version