Jokowi Mengangguk-angguk Saat Surya Paloh Usul Duet Ganjar-Anies, Budi Arie: Cuma Masalahnya…

  • Bagikan
Nampak Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, dan Ridwan kamil. --rmol--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JAKARTA-- Figur bakal calon presiden (Capres) 2024 terus digelidingkan. Bukan hanya figur perseorangan. Tetapi, justru mulai disanding-sandingkan atau dipaketkan di antara mereka.

Seperti pengakuan yang dilontarkan Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi menyebut Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh sudah membicarakan Capres-Cawapres, yakni Ganjar Pranowo-Anies Baswedan kepada Presiden RI Joko Widodo.

Menurut Budi, Surya Paloh menginginkan duet Ganjar Pranowo-Anies Baswedan. Hal itu sudah disampaikan kepada Jokowi pada Selasa lalu, 31 Mei.

“Ya, itu (duet Ganjar-Anies) sudah disampaikan langsung Bang Surya ke Pak Jokowi. Ini kan disampaikan langsung Pak Surya Paloh ke Pak Jokowi waktu Selasa malam ketemu, sudah disampaikan,” kata Budi dalam siniar di kanal Youtube Akbar Faizal Uncensored, Kamis, 2 Juni.

Budi mengatakan Jokowi mengangguk-angguk saat mendengarkan usulan itu. Dia menganggap Jokowi mendengarkan usulan dari berbagai pihak.

Meski demikian, Budi berpendapat anggukan itu belum tentu tanda Jokowi setuju dengan duet Ganjar-Anies. Menurut Budi, tak ada pernyataan resmi dari Jokowi tentang usulan itu.

“Ya namanya usulan kan oke aja. Artinya, belum pasti, belum tentu setuju dan belum tentu tidak setuju,” ucap Budi, seperti dilansir dajar.co.id, Jumat, 3 Juni 2022.

Ia enggan menjawab gamblang saat ditanya apakah Projo setuju dengan duet Ganjar Pranowo–Anies Baswedan. Budi hanya menyampaikan koalisi partai memainkan peran krusial pada Pilpres 2024.

“Kalau usulan sih mantep juga itu (Ganjar-Anies), cuma permasalahannya partai lain dukung enggak?” ucap Budi sembari tertawa.

Sebelumnya, isu Surya Paloh mengusulkan nama Ganjar Pranowo-Anies Baswedan mencuat usai pertemuannya dengan Jokowi.

Namun, Surya telah membantah kabar itu sehari setelahnya. Jadi Surya Paloh sendiri membantah telah mengusulkan Ganjar-Anies ke Presiden Jokowi. (fjr/pp)

  • Bagikan