Kendaraan dinas milik Camat Sangalla, Perdi Manga Patila rusak setelah menabrak pembatasan jalan dan terjun ke jurang, tepatnya di jalan poros Makale-Rembon, Lembang (Desa) Maroson, Kecamatan Rembon, Tana Toraja, Jumat (29/7/2022) malam. --risna--
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, TANA TORAJA - Kecelakaan tunggal terjadi di jalan poros Makale-Rembon, Lembang (Desa) Maroson, Kecamatan Rembon, Tana Toraja, Jumat (29/7/2022) malam.
Kendaraan yang mengalami kecelakaan adalah mobil dinas milik Camat Sangalla, Perdi Manga Patila yang kondisinya rusak setelah terjun ke jurang sedalam 25 meter.
Kasi Humas Polres Tana Toraja, AKP Daud Masangka di Makale membenarkan informasi kejadian kecelakaan tunggal tersebut yang menewaskan satu orang yakni Perdi Manga Patila di lokasi kejadian.
“Satu tewas yaitu Pak Camat Sangalla,” ujar Daud, Sabtu (30/7/2022).
Dijelaskan Daud kecelakaan maut terjadi sekitar pukul 21.30 Wita, saat mobil bergerak dari arah barat ke timur, namun tiba-tiba mobil hilang kendali dan menghantam bahu jalan di sebelah kiri dan patok kilometer jalan.
“Diduga sopir hilang kendali, kemudian tabrak pembatas jalan dan terjun ke jurang, warga setempat pertama kali mengetahui dan langsung menghubungi kepolisian,” terangnya.
Pengakuan warga setempat mendengar suara yang keras, dan warga melihat pembatas jalan telah rusak.
Kemudian melihat sebuah mobil yang sudah berada di dasar jurang, hingga kedua korban dievakuasi polisi dan warga.
“Sopir selamat atas nama Husni Zaenuddin, dan saat ini dalam perawatan di RS Fatimah Makale,” pungkas Daud.
Jenazah Camat Sangalla setelah dievakuasi dan dibawah ke RSUD Lakipadada Tana Toraja kini sudah berada di rumah duka di Tampo Mengkendek. (risna)