IBU Enceng bersama korban dan anak bungsunya ketika mendatangi Polres Palopo, Rabu, 3 Agustus 2022.--kahar iting---
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID,PALOPO-- Peringatan bagi masyarakat, khususnya para orangtua.
Jika punya anak perempuan patut diawasi karena banyak predator yang berkeliaran di luar.
Seperti halnya korban yang satu ini.
Sebut saja Mawar (samaran).
Mawar yang masih berstatus pelajar atau siswi SMP itu, selama satu Minggu tidak pulang ke rumah.
Setelah pihak keluarga mencari tahu, ternyata Mawar yang tinggal di Kabupaten Luwu Utara (Lutra) itu, ditemukan di salah satu rumah yang ada Jalan Andi Tadda Kota Palopo.
Mawar yang diperkirakan, sudah diberlakukan yang tidak-tidak, keluarganya pun melaporkan kasus yang dialami Mawar ke Polres Palopo. Laporannya sudah masuk tanggal 27 Juli 2022.
Sudah sepekan berlalu, keluarga Mawar dalam hal ini ibu kandungnya, Enceng (39) kembali mendatangi Polres Palopo untuk menanyakan perkembangan laporannya itu.
"Iye, saya datang lagi untuk melihat apakah pelaku sudah ditangkap atau belum," kata Enceng, di Mapolres Palopo, Rabu, 3 Agustus 2022.
Ibu enam anak itu, mengaku, ada pria yang dicurigai membawa kabur anaknya (Mawar).
"Saya sudah laporkan pria itu," imbuhnya.
Istri dari Paddi pekerja kuli bangunan tersebut sangat berharap agar Polres Palopo, segera menangkap pria yang dimaksud.
"Jangan sampai ada korban-korban berikutnya," tegas Enceng.(kahar iting)