Petugas Damkar Palopo saat berada di lokasi bersama staf rumah bernyanyi. --riawan--
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO-- Akibat korsleting listrik, Happy Puppy, salah satu rumah bernyanyi di Kota Palopo, nyaris saja diamuk si jago merah, Sabtu, 03 September 2022 malam.
Untungnya korsleting yang telah melelehkan pipa instalasi listrik di lantai tiga, cepat diketahui oleh karyawan rumah bernyanyi tersebut sehingga cepat dilaporkan ke Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Palopo.
Dinas Damkar Palopo yang menerima laporan dari salah seorang karyawan rumah bernyanyi sekira pukul 22:12 Wita, segera menerjunkan 8 orang personil Top Jaga Regu Tiga dan dua unit mobil pemadam yakni unit 106 dan unit 102 ke lokasi.
Kepala Dinas Damkar Palopo, A. Musakkir yang dikonfirmasi, ia menyebutkan korsleting listrik di lantai tiga di atas plafon rumah bernyanyi itu, beruntung cepat diketahui dan dilaporkan sehingga saat personil diterjunkan ke lokasi, kondisi cepat dikuasai.
"Kurang dari satu jam setelah tiba di lokasi, personil berhasil menguasai kondisi di lapangan dan berhasil memadamkan api hingga proses pendingin dilakukan. Setelah pengecekan ulang dan memastikan kondisi benar- benar aman, personil kembali sekira pukul 23:24 Wita," kata A. Musakkir.(riawan)