Rp 78,4 M Uang BLT BBM Beredar di Tana Luwu-Toraja

  • Bagikan
BANTUAN TUNAI. Petugas PT Pos Indonesia Cabang Palopo melakukan perekaman wajah penerima BLT beberapa waktu lalu. Mulai hari ini, penyaluran BLT BBM sebesar Rp600 ribu dimulai dan dilakukan 2 tahap. IDRIS PRASETIAWAN/PALOPO POS

Disalurkan untuk 130.744 KPM Hari Ini di Kantor Pos

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO -- Penyaluran BLT BBM dimulai hari ini di beberapa daerah di Tana Luwu dan Toraja. Sebanyak 130.744 Kelompok Penerima Manfaat (KPM) akan bergiliran menerima. Waktunya diatur agar tidak terjadi penumpukan. Uang yang beredar pun cukup fantastis yakni capai Rp78,4 miliar.
Penyaluran BLT BBM dimulai Jumat hari ini di kantor PT Pos Indonesia Cabang Palopo, depan Istana Kedatuan Luwu.

Nantinya setiap KPM akan menerima BLT total Rp600 ribu untuk dua kali penerimaan. Yakni September dan November mendatang.
Khusus di Tana Luwu dan Toraja, jumlah penerima BLT BBM mencapai 130.744 KPM. Maka total anggaran yang disiapkan sebanyak Rp78.446.400.000. Jumlah anggaran yang banyak, dan diharapkan bisa menggerakkan ekonomi di masyarakat pasca kenaikan BBM subsidi.

Lantas bagaimana persiapan PT Pos Indonesia Cabang Palopo menghadapi lonjakan warga yang datang menerima BLT? Adapun penyalurannya dibagi per kecamatan dari 9 kecamatan di Kota Palopo. Dan tempat penyalurannya di Kantor PT Pos dan kelurahan masing-masing.
Hal ini diungkapkan Ketua Satgas BLT BBM Kota Palopo, Syahrul kepada Palopo Pos, Kamis 8 September 2022.

Hari pertama penyaluran, sebut Syahrul yakni Kecamatan Wara dengan 655 penerima, yang akan disalurkan di Kantor Pos Palopo dan Kecamatan Wara Selatan penerima 450 orang penerima di kelurahan masing-masing.
Hari kedua, Sabtu 10 September 2022, giliran Wara Timur dengan penerima 1.210 orang di Kantor Pos dan Sendana penerima 589 orang di kelurahan masing-masing.

Untuk hari Ahad 11 September 2022 ada 2 kecamatan yakni Wara Utara dengan penerima 959 orang di Kantor Pos dan Kecamatan Mungkajang penerima 617 orang, penyalurannya di kelurahan masing-masing. Sedangkan untuk Senin 12 September 2022, disalurkan di dua kecamatan yakni Bara dengan penerima 1.195 orang di Kantor Pos Palopo dan Kecamatan Wara Barat dengan penerima 629 orang di kelurahan masing-masing.
Dan untuk hari terakhir Selasa 13 September 2022 Kecamatan Telluwanua dengan jumlah penerima 1.390 orang, dimana pencairannya akan disalurkan di kelurahan masing-masing.

''Tempat penyaluran kami pilih di dua tempat yakni Kantor Pos dan kelurahan masing-masing untuk mengantisipasi antrian panjang saat pencairan dan juga agar penyaluran dilakukan dengan cepat,'' sebut Syahrul kemarin.
Untuk diketahui, dari total 131.473 orang penerima manfaat di Luwu Raya dan Tana Toraja, rincian penerima di Kota Palopo sebanyak 7.694 orang, Kabupaten Luwu 38.710 orang, Luwu Timur 18.482 orang, Luwu Utara 23.158 orang, Tana Toraja 20.965 orang, dan Toraja Utara

sebanyak 21.735 orang. Bantuan Rp 600.000/KPM akan disalurkan secara bertahap. Tahap pertama senilai Rp 300.000 untuk September dan Oktober, tahap kedua nilainya sama untuk September dan Desember.(rhm/idr)

  • Bagikan