Belanja Pegawai Disdik Bertambah Rp8 Miliar

  • Bagikan

Muhamad Mahdi: Jangan Sampai Anggaran Titipan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, TOMPOTIKKA-- Tim Badan Anggaran DPRD Palopo, menyoroti adanya pergeseran anggaran terhadap belanja pegawai lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Palopo sebesar Rp20 miliar untuk 10 perangkat daerah (PD).
Hal tersebut sebagaimana dalam pembahasan APBD perubahan tahun 2022 Kota Palopo. Dinilai, jumlah anggaran tersebut sangat terbilang besar.

Anggota Banggar DPRD Palopo, Muhammad Mahdi, secara umum mempertanyakan penambahan anggaran belanja pegawai dalam APBD perubahan Rp20 miliar. Diantaranya Rp8 miliar untuk Dinas Pendidikan.

"Ada selisih sekitar Rp12 miliar. Inilah yang kita mau tahu mau dikemanakan," kata Mahdi kepada tim anggaran pemerintah daerah Kota Palopo,dalam pembahasan Ranperda APBD perubahan yang dilaksanakan di ruang musyawarah, gedung DPRD Palopo, Rabu, 21 September 2022.

Kepada Palopo Pos, Mahdi mengungkapkan sebenarnya anggaran belanja pegawai secara umum semula Rp249 miliar dalam APBD pokok 2022. Kemudian ada penambahan dalam APBD perubahan Rp20 miliar dan Rp8 miliar diantaranya untul Dinas Pendidikan. "Makanya kita mau tahu selisihnya untuk Rp12 miliar. Yang kita khawatirkan jangan sampai ada main titip anggaran," katanya.

Terkait pertanyaan tersebut, anggota TAPD, Irfan Dahri mengatakan penambahan anggaran belanja pegawai ini dipengaruhi seiring adanya mutasi biasanya dilakukan. "Karena biasanya disini ada mutasi pegawai jadi itu yang mempengaruhi," singkatnya. (rul/ikh)

  • Bagikan