Langsung ke konten
Menu
PALOPOPOS
PALOPOPOS
• BACAPESAN• SULSEL• SULTRA• KEKER• HARIAN FAJAR• RAKYAT SULSEL• RAKYAT SULTRA• RAKYAT JATENG• RAKYAT MALUKU• PAREPOS• KENDARI POS• PALOPO POS• BUTON POS• KOLAKAPOSNEWS• BERITA KOTA KENDARI• BERITA KOTA MAKASSAR• RADAR BONE• RADAR SULBAR• RADAR SELATAN• SULBAR EXPRESS• PALU EKSPRES• TIMEX KUPANG• AMEKS• UPEKS• BANTAENG• KALTARA• SUMSEL• BANDUNG• JOGJA• SURABAYA• SEMARANG
  • BERANDA
  • POPULER
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • KRIMINAL
  • NASIONAL
  • OLAHRAGA
  • HIBURAN
  • KESEHATAN
  • LAINNYA
    • METRO
    • NEWS
    • DAERAH
    • OPINI
    • LIFESTYLE
    • PENDIDIKAN
Beranda Daerah Sulsel Masuk Usia 353 Tahun, Ini Logo dan Maknanya

Sulsel Masuk Usia 353 Tahun, Ini Logo dan Maknanya

Redaksi Palopopos - Daerah
Sabtu, 1 Oktober 2022 06:26 AMSabtu, 1 Oktober 2022 06:26 AM
Komentar
  • Bagikan

Logo Sulsel di usia 353 tahun. --hms--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Tanggal 19 Oktober 2022, Provinsi Sulawesi Selatan genap berusia 353 tahun. Usia ini menandai perjalanan Sulsel yang cukup panjang hingga mencapai posisi sebagai provinsi terkemuka di Indonesia.

Dalam rangka memperingati Hari Jadi tersebut, Pemprov Sulsel melaunching logo 353 tahun daerah yang dikenal sebagai lumbung pangan nasional tersebut. Logo HUT Sulsel ke-353 tahun memiliki keistimewaan dan sarat akan makna filosofis. Lalu apa makna dibalik logo HUT Sulsel tersebut?

Kepala Bidang Humas dan IKP Diskominfo-SP Sulsel Sultan Rakib dalam rapat panitia penyelenggara Hari Jadi Sulsel ke-353 tahun di Ruang Rapat Pimpinan Kantor Gubernur Sulsel, Kamis (29/9/2022). --hms--

Logo HUT 353 tidak terlepas dari tema tahun ini “ Sulsel Optimis, Sulsel Tangguh, Ekonomi Berdaulat”. Makna dan filosofi ini dipaparkan Kepala Bidang Humas dan IKP Diskominfo-SP Sulsel Sultan Rakib dalam rapat panitia penyelenggara Hari Jadi Sulsel ke-353 tahun di Ruang Rapat Pimpinan Kantor Gubernur Sulsel, Kamis (29/9/2022).

"Sulsel Optimis sejalan dengan komitmen pemerintah dan masyarakat yang Bersama-sama bersinergi dalam sebuah optimisme. Sulsel Tangguh, melahirkan keyakinan dalam kebersamaan dalam menghadapi segala tantangan dan hambatan. Sedangkan Ekonomi Berdaulat menekankan semangat gotong-royong Bersama-sama membangun untuk kemandirian Sulawesi Selatan menuju masyarakat adil, Makmur dan sejahtera". jelas Sultan.

Sementara itu, filosofi angka 353 yang digambarkan dalam bentuk huruf Lontara juga memiliki makna mendalam.

Angka 353 menggambarkan usia Sulsel yang telah mencapai 353 tahun. Rangkaian angka yang membentuk sulapa appa dihubungkan oleh empat titik yang menggambarkan ketangguhan dan kekokohan berakar pada kekuatan 4 etnis di Sulsel yakni bugis, makassar, mandar dan toraja. 4 titik ini juga melambangkan 4 tahun kepemimpinan Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman.

Angka 3 pertama dari rangkaian tersebut berbentuk lontara menandakan Geopark Maros Pangkep yang tahun ini ditetapkan oleh UNESCO sebagai UNESCO Global Geopark (UGGp).

Angka 5 merupakan simbol ketangguhan yang terinspirasi dari layar phinisi . Sedangkan angka 3 di akhir rangkaian adalah gestur atau karakter penari adat ketika menyambut tamu terhormat yang menggambarkan ragam budaya yang dimiliki Sulsel.

Sementara tulisan Sulawesi Selatan dari huruf Lontara dengan titik berwarna merah dan orange menggambarkan daerah Sulawesi Selatan yang optimis dan percaya diri sebagai daerah yang mandiri dan penopang sejumlah provinsi lain di Indonesia. (*/pp)

HUT Sulsel 353 Tahun Logo Makna pemprov sulsel Sultan Rakib
Komentar
  • Bagikan

Komentar

Baca Juga

Momentum Hari Jadi XXVI Luwu Utara, 2 Imam Desa Dapat Hadiah Umrah dari Bupati
Peduli Banjir di Lutra, PT. Vale Indonesia Serahkan 2.000 Kantong Jumbo Bag Senilai Rp8 Miliar
2 Pokmas di Lutra Terima Bantuan Pemberdayaan Komunitas Adat Terpencil Senilai Rp 1,5 M
Jaga Distribusi Energi Tetap Aman, Pertamina Patra Niaga Sulawesi dan Kabinda Sulsel Perkuat Kolaborasi
Ketua TP-PKK Hadiri Peringatan Hari Jadi Lutim
MDA Kolaborasi Kodim Palopo Sosialisasi Revitalisasi Sarana Air Bersih di Rante Balla
275 JCH Bergerak ke Mekkah 42 Jemaah Daftar Jasa Kursi Roda Untuk Tawaf-Sa’i
Jamwas Rudi Margono Apresiasi Inovasi Kajati Sulsel Agus Salim Bentuk Satgas Pensertipikatan Tanah Wakaf

POPULER

  • 1
    Mentan RI Amran Sulaiman Beri Kado di HUT Luwu Timur Rp 27 M, Juga Sebut IBAS Bupati Visioner
    Senin, 19 Mei 2025 13:03 PMSenin, 19 Mei 2025 14:40 PM
  • 2
    Oppo Pimpin PTMSI Sulsel, H Aras Rangkul Lawannya Jadi Tim Formatur
    Minggu, 18 Mei 2025 05:53 AMMinggu, 18 Mei 2025 05:54 AM
  • 3
    SMP Negeri 1 Kesu’ Gelar Pensi Continuation Art and Culture dan Lomba Fashion Show Berbahan Limbah Kertas dan Plastik
    Selasa, 20 Mei 2025 16:49 PMSelasa, 20 Mei 2025 16:49 PM
  • 4
    Jelang PSU, Gubernur dan Forkopimda Sulsel Bakal ‘Berkantor’ di Palopo
    Kamis, 15 Mei 2025 11:11 AMKamis, 15 Mei 2025 12:00 PM
  • 5
    Ikan Busuk Dari Kepalanya
    Senin, 19 Mei 2025 10:53 AMSenin, 19 Mei 2025 10:53 AM

NASIONAL

  • Mentan Amran, “Sentuhan Ajaib” Presiden Prabowo Hentikan Impor Beras
    Mentan Amran, “Sentuhan Ajaib” Presiden Prabowo Hentikan Impor Beras
  • Maksimalkan Daya Tampung, Wadirut Perum Bulog Marga Taufiq Sidak Empat Gudang di Gowa dan Makassar
    Maksimalkan Daya Tampung, Wadirut Perum Bulog Marga Taufiq Sidak Empat Gudang di Gowa dan Makassar
  • JFK, Sosok Jenderal yang Tak Pernah Pensiun dari Pengabdian
    JFK, Sosok Jenderal yang Tak Pernah Pensiun dari Pengabdian

NEWS

  • Terlibat Haji Ilegal, 3 WNI Ditahan di Makkah,
    Terlibat Haji Ilegal, 3 WNI Ditahan di Makkah,
  • Pertama dalam Sejarah, Mentan Chile hingga Jepang Kunjungi Kementan untuk Perkuat Kolaborasi Pertanian
    Pertama dalam Sejarah, Mentan Chile hingga Jepang Kunjungi Kementan untuk Perkuat Kolaborasi Pertanian
  • Menteri Pertahanan Apresiasi Taruna Ikrar Atas Dukungan BPOM dalam Kemandirian Obat dan Pangan Mendukung Ketahanan Nasional
    Menteri Pertahanan Apresiasi Taruna Ikrar Atas Dukungan BPOM dalam Kemandirian Obat dan Pangan Mendukung Ketahanan Nasional
  • Beranda
  • Tentang
  • Kontak
  • Redaksi
  • Media Siber
  • Disclaimer
  • Indeks
© 2025 PALOPOPOS
  • BERANDA
  • POPULER
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • KRIMINAL
  • NASIONAL
  • OLAHRAGA
  • HIBURAN
  • KESEHATAN
  • LAINNYA
    • METRO
    • NEWS
    • DAERAH
    • OPINI
    • LIFESTYLE
    • PENDIDIKAN