PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID PALOPO -- Kecelakaan (Laka) maut terjadi di Jl. Jendral Sudirman, Kelurahan Tompotikka, Kecamatan Wara, Kota Palopo, tepatnya di depan Pantor Pajak. Dalam insiden tersebut, seorang pelajar tewas di rumah sakit akibat luka berat yang dialami.
Peristiwa ini terjadi sekira pukul 13:45 Wita, Kamis, 15 Desember 2022.
Kendaraan yang terlibat laka dalam insiden maut yang merenggut nyawa seorang pelajar itu, yakni mobil Hino Bus warna putih nomor polisi DP 7589 HI dengan sepeda motor Honda Beat warna merah nomor polisi DD 2270 TP.
Mobil Hino Bus dikemudiakan oleh Hamzah (24) warga Desa Parenring, Kecamatan Lilirilau, Kabupaten Soppeng. Sementara sepeda motor Honda Beat dikendarai oleh Trinil (35) warga Jl. A. Maradang, Desa Barowa, Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu membonceng AP (14) alamat sama dengan pengendara tersebut.
Dalam insiden itu, pengemudi mobil Hino Bus tidak mengalami luka, sementara Trinil, mengalami luka lecet pada lutut. Namun nasib nahas yang dialami oleh AP, akibat luka berat akibat laka itu seperti luka lecet pada punggung kiri, luka lecet pada bahu kanan, luka lecet pada paha kanan, dan keluar darah dari dalam mulut yang diduga mengalami pecah pembulu darah, sehingga memmbuatanya tewas di RS. Mega Buana saat dievakuasi dari lokasi laka untuk dilakukan tindakan medis.
Kasat Lantas Polres Palopo, Iptu Siswaji, saat di konfirmasi, ia menyebutkan saat ini pihaknya sedang melakukan penyelidikan dan juga mengamankan pengemudi mobil Bus Hino serta memintai keterangan atas kejadian tersebut.(riawan)