20 Putra-Putri Tangguh Bostim Luwu Diklat Search And Rescue

  • Bagikan

DIKLAT Search And Rescue dibuka langsung Kadis DPMD Luwu, di Bostim, Senin, 19 Desember 2022.--kahar iting palopopos--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, WALMAS-- Kepala Desa (Kades) Bosso Timur (Bostim) Sardianto Simalik Lewaran, bangga terhadap 20 Putra-Putri (Papi) terbaik yang ada di desa yang dipimpinnya.

Betapa tidak, Diklat Search And Rescue atau Pencarian dan Penyelamatan tanggap darurat saat ini diikuti 20 papi yang semuanya berasal dari Desa Bostim.

Selama 6 hari Diklat tersebut berlangsung di desanya.

Dihadiri sekaligus dibuka langsung Kadis DPMD di Bostim, Senin, 19 Desember 2022.

Setelah membuka, Kadis memasang secara simbolis atribut peaerta.

Selain Kadis DPMD, juga nampak
BPBD Kabupaten Luwu, Camat Walut, TA Pendamping Fesa Kabupaten Luwu/Pendamping Kecamatan dan Desa, Babinsa dan Babinkantibmas
dan seluruh perangkat, tokoh agama, adat, pemuda, wanita desa Bostim ikut hadir di pembukaan.

"Selama 6 hari dimulai pukul 8.00 Wita dan kegiatan ini dibagi dua sesi, yakni materi Indoor dan outdoor," kata Kades Bostim, Sardianto Simalik Lewaran, pagi kemarin.

Sebanyak 20 peserta yang semuanya warga Bostim itu dibimbing pemateri dari Basarnas Pos Palopo yang didampingi dari Wahana Muda Indonesia Kabupaten Luwu.

Sardianto berharap, dengan Diklat tersebut 20 Papi tangguh yang dimiliki Bostim, memiliki modal penting terutama dalam tanggap darurat yang sewaktu-waktu terjadi di wilayah Bostim.

"Bukan hanya Bostim saja, tapu mereka siap diterjunkan di daerah manapun jika dibutuhkan," pungkasnya.(kahar iting)

  • Bagikan

Exit mobile version