Gempur Pustaka Diterima Bupati Indah di Lutra

  • Bagikan

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Moh. Hasan Sijaya, SH. MH menyerahkan cendramata kepada Bupati Indah Putri Indriani. --hms--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MASAMBA-- Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani menghadiri Kegiatan Penerimaan Gempur Pustaka yang dirangkaikan dengan Pelantikan Asosiasi Arsiparis Indonesia (AAI) Kabupaten Luwu Utara Periode 2022-2025.

Kegiatan yang berlangsung di Aula Lagaligo Kantor Bupati Luwu Utara Senin, 19/12/2022 tersebut dihadiri oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Moh. Hasan Sijaya, SH. MH.

Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani dalam sambutannya menyampaikan semoga apa yang menjadi tujuan dari kegiatan kita dapat kita capai karna peradapan suatu wilayah pertama dilihat fisiknya dari Perpustakaannya dan Subtansinya dari Daya Literasi Masyrakatnya.

Bupati Indah Putri juga menambahkan bahwa kalau buku adalah jendela dunia maka dengan membacanya kita sudah menjelajahi dunia dan sekarang dimanapun kita bisa membaca.

Bupati Perempuan Pertama di Sulsel ini juga menambahkan bahwa ini patut saya apresiasi karena tantangan terbesar kita saat ini adalah daya literasi.

"Apa yang kita capai ini merupakan kerja sama yang kita lakukan bukan kerja perorangan tapi terlepas dari itu ucapan terimakasih yang tinggi kepada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Selatan atas dukungan dan bimbingan yang telah diberikan kepada kami," tambah Bupati Luwu Utara 2 Periode ini.

Bupati Lutra Indah Putri juga menambahkan bahwa Saya yakin dengan apa yang kita lakukan ini akan menjadikan Sulawesi Selatan menjadi Daerah Literasi yang terdepan.

"Kami apresiasi kerja keras semua Arsiparis dan Pustakawan, tetaplah membumi tapi kerjanya tidak hanya dibumi tapi harus melangit, tetaplah sederhana tapi kerjanya tidak boleh sederhana,'' tutup Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani. (Mahmuddin)

  • Bagikan

Exit mobile version