Nampak pendukung Anies Baswedan dari Mace-mace Papua foto bersama. --ist--
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PAPUA-- Enam provinsi di Papua bagi sebagian orang dianggap bukan basis pendukung dan bukan basis simpatisan Anies Baswedan, karena itu mace-mace Papua bertekad membuktikan bahwa prediksi itu keliru.
Mace-mace Papua ini membentuk relawan baru bernama Relawan Macan Anies. Relawan Macan Anies atau REMANIES yang hampir seluruh pengurusnya perempuan Papua ini bertekad terus bergerak mengajak mace-mace di Papua mendukung dan memilih Anies Rasyid Baswedan dalam pilpres 2024 kelak.
REMANIES langsung menyatakan diri berafiliasi dengan Konfederasi Nasional Relawan Anies (KoReAn).
Papua yang saat ini sudah menjadi enam provinsi menjadi tantangan tersendiri bagi relawan Anies apalagi tuduhan politik identitas masih terus digaungkan hatersnya Anies.
REMANIES akan turun tangan mendorong kesadaran masyarakat Papua bahwa Anies Rasyid Baswedan adalah seorang Nasionalis Religius yang mengayomi seluruh agama dan itu sudah dibuktikan Anies Baswedan saat memimpin DKI Jakarta.
"Anies Rasyid Baswedan telah menunjukkan jati dirinya sebagai nasionalis sejati, tak ditemukan sedikitpun kebijakannya di DKI yang menunjukkan Pak Anies Intoleran, bahkan pak Anies memperlakukan semua agama sama baiknya di ibu kota" kata Titin Nurrahmi, Ketua Umum Remanies
Sementara itu, DR. Abdul Rasyid selaku ketua Umum Relawan Papua Anies (REPANIES) berharap lahirnya REMANIES mampu menguatkan gerakan REPANIES di seluruh bumi Papua
"REPANIES dan REMANIES akan bergerak maksimal membentuk jaring laba-laba relawan yang menjadi ciri khas simpul relawan yang berafiliasi dengan KoReAn" tegas Abdul Rasyid. (*/pp)