Bacaleg DPR RI PKB Dapil Sulsel 3, Baru 57 Persen

  • Bagikan
ILUSTRASI

Jagokan Irwan Hamid Lolos ke Senayan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO -- Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menargetkan "pecah telur" meloloskan perwakilannya ke Senayan pada Pileg Februari 2024, mendatang dari Dapil Sulsel 3.

Agar bisa mewujudkan target tersebut, figur bacaleg yang diusung bukanlah 'kaleng-kaleng, tetapi petarung.

Sekretaris DPW PKB Sulsel Muhammad Haekal mengatakan target bacaleg untuk Dapil Sulsel I, Dapil Sulsel II, sudah terpenuhi, di atas 100 persen.
Sementara bacaleg untuk DPR RI dapil Sulsel III masih di angka 57 persen atau empat pendaftar dari tujuh kuota kursi tersedia.

Semua petahana tetap melanjutkan perjuangan di DPR RI. Mereka, Haruna dan Andi Muawiyah Ramly.

Selain itu, beberapa tokoh politik dan mantan pejabat daerah lainnya juga ingin unjuk taring dalam kontestasi Pileg di Senayan.

Ada mantan Wakil Bupati Pangkep Abdul Rahman Assegaf, Mantan Wakil Wali Kota Makasar Syamsu Rizal MI, dan Mantan Wakil Bupati Bulukumba Tomy Satria.

Selanjutnya, anggota DPRD Sulsel Irwan Hamid dan mantan anggota DPRD Sulsel Wawan Mattaliu juga telah mendaftar.

“Incumbent mendaftar semua, ditambah pendaftar baru, baik internal maupun profesional atau organisasi masyarakat,” kata Haekal, Rabu (11/1/2023).

Untuk DPR RI, PKB menarget bisa mengamankan empat kursi atau paling tidak ada keterwakilan di masing-masing dapil.
Sementara di ranah DPRD Sulsel ditarget bisa mengantongi 11 kursi dan 100 kursi untuk DPRD di 24 kabupaten kota di Sulsel.

“Target secara keseluruhan (DPR RI, provinsi dan kabupaten/kota) kami bisa dapat 115 kursi,” katanya. Ihwal bacaleg yang dijagokan, tentu PKB melihat beberapa indikator.

Antara lain ketokohan (popularitas dan elektabilitas), kapasitas dan wawasannya, PKB juga memprioritaskan bacaleg keterwakilan ormas, khususnya Nahdlatul Ulama (NU).

“Secara formal harus sesuai Undang-undang yang berlaku. Misalnya ASN harus pensiun atau mundur dulu, kalau yang lain standar pendidikan minimal SMA," jelasnya.

Para pelamar juga sudah dipermudah, mereka tak perlu lagi mendaftar langsung di sekretariat, cukup lewat pendaftaran online yang telah disediakan.

Setelah pendaftaran kata dia, akan ada tahapan atau mekanisme selanjutnya berupa fit and proper test.
Para bacaleg akan diuji wawasannya, mulai dari wawasan kebangsaan, seputar PKB, NU, termasuk popularitas dan elektabilitas mereka.

“Pendaftaran kita tutup sebelum penginputan daftar caleg sementara sekitar bulan 3, tahapan internal rekrutmen terbuka semoga bisa rampung,” katanya.

Dari Dapil Sulsel 3 yang pertama adalah Anggota DPRD Sulsel 2 periode, Ir Irwan Hamid. Figur Ir Irwan Hamid bagi masyarakat Tana Luwu sudah tidak asing lagi. Karir politiknya cemerlang. Mulai dari mengawali karir masuk sebagai Anggota DPRD Kota Palopo 2009-2014. Dua periode di Parlemen Kota Palopo, lalu mencoba naik kelas ke DPRD Provinsi Sulsel, dan terpilih hingga saat ini.

"Dapil Sulsel III kan hanya 7 kursi, saya salah satunya masuk nama caleg DPR RI," katanya saat dihubungi lewat WhatsApp beberapa waktu lalu.(idr)

Sejumlah Nama Bacaleg DPR RI PKB Dapil Sulsel 3

  • Irwan Hamid (Anggota DPRD Sulsel 2 Periode)
  • Nurhan Tabau (Ketua BPP IPLR)
  • Eko Wasis Budiarto
  • Arifin

Sejumlah Nama Bacaleg DPRD Sulsel PKB Dapil Tana Luwu

  • Dahri Suli (Ketua PKB Palopo)
  • Zulfikar Limolang (DPW Sulsel)
  • Marwal Iskandar (Pesepakbola nasional dari Tana Luwu)
  • Nur Kamar (Mantan Kadis)
  • Lili Oedy Muthiah
  • Muhammad Reza Dingrah
  • Muhammad Said Rasyid
  • Suarifuddin (pelaut)
  • Andi Ilmulia Saddawero
  • Hidayat (aktivis serikat buruh)
  • Bagikan