Torut Gelar Pilkalem Serentak Oktober 2023, Kadis PMD: Ada 8 Lembang Ikut

  • Bagikan

Kadis PMD Dra.Simbong Ranggina ,S.STP. --ist--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID,RANTEPAO - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Lembang (PMD) Kabupaten Toraja Utara akan melaksanakan pemilihan Kepala Lembang (Kalem) pada bulan Oktober 2023 .

Sebanyak 8 lembang se- kabupaten Toraja Utara akan menggelar pemilihan kepala Lembang serentak.

Kadis PMD Dra.Simbong Ranggina ,S.STP ditemui disela-sela peresmian Gedung Gereja Toraja Jemaat Buntu Lobo, Jumat,27 Januari 2023 menjelaskan bahwa ada delapan lembang (desa) yang habis masa periodenya di bulan November 2023 ,oleh karena itu diupayakan melaksanakan pemilihan dibulan Oktober 2023 .

"Ada delapan kepala Lembang habis masa jabatannya di bulan Nopember 2023 ,maka sebelum 1 November 2023 , kami sudah melaksanakan pemilihan kepala Lembang" .jelasnya

Kadis PMD Simbong Ranggina, berharap agar pemilihan kepala Lembang ini dapat berjalan dengan baik dan lancar tanpa ada riak-riak,dan yang kalah dapat menerima dan yang menang dapat merangkul yang kalah, sehingga pemilihan ini kondusif.

"Yang pasti harapan kami, semoga pesta demokrasi di tingkat lembang dapat berjalan dengan baik dan lancar.Sehingga kepala lembang yang akan terpilih sesuai dengan pilihan masyarakat, dan yang kalah dapat menerima sesuai hasil pemilihan suara terbanyak,dan yang terpilih (menang) dapat merangkul yang kalah ". harap Kadis PMD ini . (albert tinus)

Berikut Delapan Lembang yang akan melaksanakan pemilihan pada bulan Oktober 2023 yakni,

  1. Lembang Salu
  2. Lembang Salu Sarre
  3. Lembang Salu Sopai
  4. Lembang Tonga Riu
    5.Lembang Tampan Bonga
    6.Lembang Batu Busa
  5. Lembang Dende'
  6. lembang Karua.(***)
  • Bagikan

Exit mobile version