Gol Ramadhan Sananta Antar PSM Kokoh di Puncak Klasemen

  • Bagikan

Ramadhan Sananta saat merayakan gol. -- --fjr--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PAREPARE-- PSM Makassar makin kokoh di puncak klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2022-2023.

Pasukan Ramang, julukan PSM Makassar, berhasil menang dramatis 2-1 atas Persik Kediri di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan, Minggu, 19 Februari 2023.

Gol kemenangan PSM dicetak Yuran Fernandes di menit ke tiga dan Ramadhan Sananta di menit ke-66.

Hanya saja saat memasuki paruh waktu, Persik Kediri berhasil menyamakan kedudukan pada menit 40 lewat Renan Da Silva.

Atas kemenangan tersebut, PSM Makassar kini makin kokoh di puncak klasemen dengan poin 53. Sementara Persik Kediri tetap bercokol di urutan ke-17 kedua dari posisi buncit dengan mengemas 18 poin.

Saat wasit membunyikan pluit tanda kick off, PSM langsung menggebrak. Dua winger PSM, Yakob Sayuri dan Yance Sayuri bergantian menekan pertahanan Persik. Kondisi ini membuat lini pertahanan Persik kelabakan.

PSM mendapat kesempatan pertamanya pada menit ke-2 melalui Ramadhan Sananta. Hanya saja, sepakannya sempat meleset hingga berbuah sepak pojok.

Yance Sayuri mengambil sepak pojok. Lewat kreasi inilah gol PSM tercipta melalui sontekan Yuran Fernandes di muka gawang yang lepas dari penjagaan pemain bertahan Persik.

Tertinggal 0-1, Persik mencoba meningkatkan intensitas serangannya. Namun sejumlah upaya lewat bola atas dapat diantisipasi dengan baik oleh pemain belakang PSM.

Justru pada menit ke-10, PSM kembali mendapatkan peluang emas. Kenzo Nambu yang bergerak di sisi kiri melepaskan tendangan keras mendatar, namun tipis keluar dari gawang Dikri Yusron.

Kenzo Nambu kembali mendapat peluang emas menit ke-23. Hanya saja, peluang manis dari Wiljan Pluim belum dapat dikinversi menjadi gol.

PSM yang asyik menyerang, justru Persik yang mencetak gol. Adalah Renan Silva memanfaatkan umpan crossing dari Flavio Silva yang disambut dengan heading.

Reza Arya Pratama, kiper PSM pun tidak berdaya. Dia tidak dapat membaca bola yang membuat bola bersarang ke gawang PSM. Skor 1-1 bertahan untuk duel PSM Vs Persik di babak pertama.

Memasuki babak kedua, PSM terus melancarkan serangan. Gelombang serangan yang dibangun terus dilakukan.

Di awal babak kedua, PSM dan Persik masih menggunakan skema yang sama seperti di babak pertama. Di babak kedua ini, kedua tim sama-sama menebar ancaman ke gawang lawannya masing-masing.

Adalah, Ramadhan Sananta membawa PSM Makassar mengungguli Persik Kediri.

Ramadhan Sananta mencetak gol pada menit ke-66 mengantar PSM unggul 2-1 atas Persik.

Pemain berusia 20 tahun itu mencetak gol setelah memanfaatkan umpan tarik dari Yakob Sayuri dari sisi kanan.

PSM sendiri diperkuat pemain-pemain andalannya. Posisi gawang tetap dijaga Reza Arya Pratama. Begitu juga barisan pertahanan; Erwin Gutawa, Yuran Fernandes, Agung Mannan.

Duo saudara kembar, Yakob Sayuri dan Yance Sayuri juga tampil dengan kecepatannya.

Begitu juga Muhammad Arfan, Akbar Tanjung, Kenzo Nambu, Wiljan Pluim termasuk Ramadhan Sananta yang kini semakin eksis dengan gol-golnya.

Sementara itu, pada partai lainnya, Persib Bandung berhasil melumat Rans Cilegon 3-1. Dengan kemenangan itu Persib naik di posisi kedua dengan poin 49 menggeser Persija. Sementara Rans makin tenggelam di dasar klasemen dengan poin 17. (*/pp/uce)

Prakiraan Pemain:

PSM Makassar (3-5-2): Reza Arya Pratama; Erwin Gutawa, Yuran Fernandes, Agung Mannan; Yakob Sayuri, Muhammad Arfan, Akbar Tanjung, Kenzo Nambu, Yance Sayuri; Wiljan Pluim, Ramadhan Sananta |

Pelatih: Bernardo Tavares.

Persik Kediri (4-2-3-1): Dikri Yusron; Agil Munawar, Anderson Carneiro, Vava Mario Yagalo, Yusuf Meilana; Arthur Irawan, Rohit Chand; Arsyad Yusgiantoro, Bayu Otto, Ferinando Pahabol; Renan Silva |

Pelatih: Divaldo Alves.

KLASEMEN SEMENTARA LIGA 1

PER 19 FEBRUARI 2023

  • Bagikan

Exit mobile version