Jip Overland Jelajah Wisata Alam Luwu Sukses
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, BELOPA -- Pencinta offroad dan Pemerintah Kabupaten Luwu masih dalam rangkaian memperingati HUT ke-17 Ibu Kota Belopa, sukses menggelar Jip Overland Jelajah Alam Luwu. Event ini digelar dua hari (Sabtu-Minggu) 25-26 Februari 2023, pekan lalu. Para offroader yang berasal dari berbagai daerah memberi apresiasi atas sajian rute yang diberikan serta jamuan yang diberikan.
Umar Singkali dari Tim Offroader asal Toraja, beberapa saat setelah menerima hadiah utama berupa 1 unit motor Jip di garis finish mengungkapkan, pelaksanaan Jip Overland yang disajikan panitia pelaksana amat luar biasa dan betul-betul menyajikan rute wisata yangdinikmati para peserta.
"Para Offroader Luwu selaku panitia pelaksana sangat luar biasa. Kami betul-betul disajikan rute wisata mulai dari pemandangan pegunungan, hawa sejuk diketinggian hingga jernihnya air sungai di Luwu serta pelayanan konsumsi dan rasa kebersamaan dilapangan yang luar biasa.
Tidak hanya itu, panitia juga menjamu kami dalam nuansa kekeluargaan dan cukup baik saat di Camping Ground. Terima kasih atas sajian kuliner peong dan durian. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Bupati Luwu selaku pemerintah daerah yang sudah memfasilitasi kegiatan ini," ungkap Umar.
Para Offroader dari berbagai daerah di Sulsel berhasil finish Ahad siang, kemarin, setelah menempuh jalur sepanjang 100 km. Sambil menikmati kuliner peong dan durian. Saat pengundian hadiah utama 2 unit motor jepang yang disiapkan oleh Pemuda Pancasila Kabupaten Luwu, serta 2 unit sepeda motor lisrik serta hadiah hiburan lain berupa perlengkapan savety offroad.
Penutupan pelaksanaan JIp Overland dilaksanakan di Rumah Jabatan bupati Luwu, dimana para peserta dijamu makanan konro oleh ketua tim penggerak PKK Hayarna Hakim, dihadiri langsung para pejabat eselon II lingkup Pemkab Luwu.
Ketua Panitia, JIp Overland Yani Mulake, menyampaikan ucapan syukur dan terima kasihnya kepada seluruh offroader yang ikut berpartisipasi dalam memeriahkan event ini.
"Mohon maaf apabila selama dalam kegiatan ada hal yang kurang berkenan. Alhamdullilah, kami ucapkan terima kasih atas partisipasi para offroader dalam event Jelajah Alam Luwu dalam rangka memeriahkan HUT Ibukota Belopa," ujar Legialastor Luwu itu.
Selain itu, Yani Mulake juga memberikan apresiasi khusus kepada Pemuda Pancasila kabupaten Luwu, serta kepada Ketua Tim Penggerak PKK.
"Terima kasih kepada ketua Pemuda Pancasila yang sudah menyiapkan dua unit hadiah utama, serta Etta Hayarna Hakim yang menjamu peserta peong dan durian dicamping Ground, dan pada penutupan ini menjamu peserta dengan Konro," ucap, Yani Mulake seraya mengucapkan selamat jalan dan semoga tiba dengan selamat di daerah masing-masing.
Sementara itu, saat Pelepasan para pecinta otomotif ini langsung dilakukan oleh Bupati Luwu Dr H Basmin Mattayang, bersama Forkopimda lainnya dengan mengangkat bendera star secara bergantian.
Bupati Luwu dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada peserta atas partisipasinya dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke-17 kota Belopa sebagai ibukota kabupaten Luwu.
“Mudah-mudahan kehadiran Offroader membawa berkah bagi kami semua. Harapan saya adik-adik nanti dalam perjalanan jaga kesehatan dengan baik karena kesehatan itu adalah tanggung jawab kita semua, keselamatan itu tanggung jawab kita semua, dan saya berharap sekalipun kita punya skill di bidang otomotif tetap kita harus hati-hati di dalam perjalanan dengan menjaga keselamatan," ujar Bupati Luwu. (fan/idr)