PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID MAKASSAR -- Kendaraan roda empat merupakan salah satu pilihan utama bagi masyarakat yang hendak mudik merayakan hari lebaran. Kondisi kendaraan yang prima akan menunjang perjalanan mudik yang aman dan lancar. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan oleh pemilik kendaran, termasuk melakukan pengecekan kondisi kompenen dan fisik kendaraan. Hal ini menjadi syarat penting kelancaran selama perjalanan.
Kalla Toyota sebagai main dealer brand Toyota kemudian menghadirkan program Mudik Aman Lebaran Nyaman yang dapat dimanfaatkan masyarakat untuk melakukan pengecekan kendaraan sebelum digunakan mudik. Masyarakat dapat membawa mobil Toyotanya ke bengkel resmi untuk dilakukan pemeriksaaan sekaligus memastikan komponen-komponen vital kendaraan dalam keadaan baik dan layak untuk digunakan dalam perjalanan jarak jauh.
Syamsul Bahri selaku Aftersales Manager Kalla Toyota mengungkapkan, bahwa program Mudik Aman Lebaran Nyaman memberikan begitu banyak promo menguntungkan, diantaranya diskon jasa 20%, diskon part 10% untuk penggantian kampas kopling, kampas rem hingga wiper. Tak hanya itu, Kalla Toyota juga memberikan diskon part 5% untuk penggantian baterai.
“Pelanggan setia Kalla Toyota juga berkesempatan mendapatkan gratis balancing dan nitrogen untuk setiap penggantian ban. Segera berkunjung ke bengkel resmi Kalla Toyota yang tersebar di Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Tenggara. Promo ini hanya dapat pelanggan dapatkan di bulan April ini. Mudik Aman, Lebaran Nyaman bersama Kalla Toyota,” ungkap Syamsul Bahri.
Guna menciptakan rasa aman dan nyaman, Kalla Toyota juga menyediakan bengkel siaga mudik lebaran di 23 titik di Sulawesi. 23 titik ini terdiri dari wilayah Palu, Poso, Luwuk Banggai, Malili, Kolaka, kendari, Bau bau, Bulukumba, Bone, Sengkang, Soppeng, Palopo dan Tana Toraja. Lanjut di wilayah Mamuju, Polmas, Pinrang, Sidrap, Pare pare, Gowa, Maros, Makassar dan sekitarnya.
“Kami juga menyediakan 1 service point siaga mudik di Jl. Sultan Hasanuddin, Kabupaten Barru Sulawesi Selatan. Hal ini tentunya bertujuan untuk memberikan kemudahan bagi pelanggan yang ingin bermudik dengan aman dan nyaman,” tutup Syamsul Bahri.(rls/idr)