PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID PALOPO--Hujan deras yang mengguyur Kota Palopo membuat sejumlah kelurahan terendam banjir, Senin malam, 8 Mei 2023.
Hujan disertai petir dan guntur mulai terjadi, sekitar pukul, 16.00 Wita dan sampai saat ini masih terus berlangsung.
Sungai Jembatan Miring (Jemmir) yang merupakan aliran dari Sungai Battang juga menjadi pantauan instansi terkait tak terkecuali anggota Polsek Telluwanua.
Ya, Brigadir Erwin, meski diguyur hujan deras, tetap masuk ke kolong jembatan untuk melihat lebih dekat debit serta kondisi terakhir yang ada di badan sungai.
"Saat ini banjir, dibanding kejadian lalu, memang hampir sama situasinya dengan sekrang. Mohon diinfokan kepada seluruh keluarga yang ada di Kecamatan Telluwanua khususnya di Pentojangan dan Salubattang agar tetap Waspada," kata Erwin via WhasApp, malam tadi.
Hingga berita ini diturunkan, sejumlah warga di Pentojangan dan Salubattang khususnya mereka yang bermukim dipinggir sungai was-was sambil berjaga-jaga.
"Ketinggian air di sungai sudah rata dengan tanggul, kita waspada sambil berdoa agar banjir yang lalu tidak terulang kembali," ucap warga Marobo, Hendro.(kahar iting)