Messi Raih Penghargaan Sportsman of the Year, Dalam Pidatonya Tak Senggol PSG

  • Bagikan
Lionel Messi meraih penghargaan Sportsman of the Year-Instagram-

BINTANG Timnas Argentina, Lionel Messi mendapat penghargaan sebagai Sportsman of the Year dan Team Member of the Year dari Laureus World Sports Awards di Paris.

Messi menjadi satu-satunya pemain sepak bola dunia yang mendapat penghargaan itu sebanyak dua kali. Yakni pada tahun 2020 di Berlin, dan 2023 di Paris.

Namun ada yang aneh dari Pidato Messi selama 2 menit dalam acara tersebut. Suami Antonela Roccuzzo ini sama sekali tidak menyebut nama klubnya Paris Saint Germain atau PSG. Messi hanya menyebut Barcelona dan Argentina.

"Selalu menyenangkan menerima pengakuan semacam ini. Saya memainkan olahraga tim dan tahun ini saya mewujudkan impian terbesar saya: memenangkan Piala Dunia bersama tim nasional saya. Itu sangat menguntungkan saya, di akhir karier saya," ujar Messi dikutip dari RMC Sport, Rabu 10 Mei 2023.

"Saya memiliki banyak kegembiraan dengan Barcelona dan banyak kesedihan dengan tim nasional," kata Messi di atas panggung.

Dia menyebut, banyak alami kesulitan dalam perjalanan karirnya. Namun dia bisa mengatasinya.

"Saya berterima kasih kepada keluarga dan orang yang saya cintai, yang menghormati saya. Saya bisa mencapai impian saya. Butuh waktu lama, tapi itu adalah hal terbaik yang pernah terjadi pada saya dan negara kita setelah sekian lama. Semua ini untuk Argentina dan saya ulangi: terima kasih banyak" tutur Messi.

Messi belum lama ini dihukum PSG karena berlibur ke Aran Saudi tanpa izin.

Messi diskorsing selama 2 minggu dan dipotong gajinya. Messi lalu memposting video permintaan maaf kepada PSG.

Namun pria 36 tahun itu kini telah terlihat kembali berlatih bersama PSG.

Lionel Messi dikabarkan akan hengkang dari PSG pada Juni 2023 saat kontraknya dengan PSG berakhir. (*/fin/pp)

  • Bagikan

Exit mobile version