Disebut Paket Menuju Pilwalkot 2024
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MAKASSAR ---- HM Yunus, SH, MH terus membangun komunikasi politik dengan Anshari Mas'ud. Keseriusan keduanya bertarung di pilwalkot Palopo 2024 terlihat di berbagai pertemuan kerabat teman alumni dan keluarga, baik di Palopo maupun di Makassar.
Sabtu 13 Mei 2023, misalnya, HM Yunus telah melaksanakan suatu acara yang dikemas dalam bentuk diskusi-diskusi kecil dan nyanyi-nyanyi di kafe Gigi, Jalan Pengayoman Makassar.
Tentu saja tujuan acara ini lebih mendekatkan diri dan sekaligus memperkenalkan diri kepada hadirin tentang niat untuk ikut bertarung di pilkada serentak tahun 2024 yang akan dilaksanakan pada akhir bulan November 2024.
Dalam diskusi-diskusi yang dilakukan, HM Yunus dan Anshari Mas'ud akan mengedepankan program-program yang strategis guna percepatan pembangunan infrastruktur untuk mendukung pengembangan wilayah Kota Palopo.
"Hal ini segera akan kami sampaikan kepada masyarakat Palopo dalam bentuk sosialisasi secara visual agar pemahaman masyarakat akan pentingnya program terpadu dapat diterima dengan baik," ujar HM Yunus dan diiyakan Anshari.
Untuk diketahui, bahwa Ir Anshari Masud adalah seorang engineer pemerhati pembangunan yang cukup punya pengalaman di bidang ke-PU-an. Sementara HM Yunus adalah pelaku usaha yang 2 bulan lalu ikut bergabung dalam kunjungan presiden Jokowi di Singapore untuk menjajaki kerjasama di bidang investasi. "Tentu saja dalam hal peluang investasi untuk pengembangan kawasan-kawasan potensial di Palopo tak diragukan lagi," tandasnya.
Secara perlahan masyarakat Palopo saat ini mulai memahami tentang lambannya pengembangan Kota Palopo diakibatkan kurangnya proyek-proyek investasi yang masuk ke Palopo. Sehingga nampak 10 tahun terakhir tidak maju dan berkembang.
Pengamatan kedua figur ini program yang tertinggal di Kota Palopo adalah perencanaan transportasi, pengendalian banjir dan wisata perkotaan. Hal ini akan menjadi unggulan HM Yunus dan Anshari sebagai bahan untuk dilakukan sosialisasi kepada masyarakat.
Harapan keduanya masyarakat pemilih akan cepat memahami keuntungan-keuntungan yang didapatkan dalam jangka panjang melalui program-program yang menyentuh kepada masyarakat umum.
Turut hadir dalam acara, selain alumni 82 smansa Palopo, hadir juga pengurus KKLR Sulsel yakni Ny. Johar, Jumail, Adnan ,dan Rais Najamuddin.
Mereka memang diundang secara khusus untuk memperkenalkan kedua figur ini di setiap acara-acara wija to Luwu. Hadir sekitar 40 orang.
Mereka menyebut HM Yunus dan Anshari cocok berpaket di pilwalkot Palopo. "Ini bisa jadi pasangan yang tangguh," tandas Jumail. (ary)