- Padahal Saat Ini Bergulir Kasus Penyerobotan Lahan IC di Polres, Keterangannya Dibutuhkan Penyidik
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID PALOPO -- Di tengah bergulirnya kasus penyerobotan lahan Islamic Center (IC) di Polres Palopo, dimana salah satu pihak yang seharusnya hadir memenuhi undangan klarifikasi penyidik Reskrim Polres Palopo adalah Kepala Kantor BPN Palopo, Didik Purnomo, namun sampai saat ini tidak diindahkan.
Surat undangan klarifikasi telah dilayangkan. Namun, ternyata, dengan gerak cepat (gercep) Didik Purnomo seakan "Cuci Tangan" dari persoalan yang meresahkan umat di Tana Luwu dalam hal dugaan dualisme sertifikat tanah di atas objek lahan yang sama.
Dimana pada Senin 29 Mei 2023, Didik Punomo yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kantor BPN Palopo, pindah jabatan sebagai Kepala Kantor BPN Sragen Jawa Tengah.
Pengumuman itu disiarkan melalui akun instagram @kantahkotapalopo, Senin 29 Mei 2023.
Seperti diketahui, pada kasus penyerobotan Lahan IC juga sebelumnya usai diperiksa mantan Ketua Ajudikasi yang tak lain mantan KTU BPN Kota Palopo, Sumarni S.Sos, dengan gerakan cepat juga pindah kantor dan menjabat sebagai KTU BPN Toraja Utara sampai saat ini.
Ada apa, kok ramai-ramai pejabat teras BPN Kota Palopo pindah?