Laga Argentina Vs Indonesia, Harga Tiketnya Termurah Rp600 Ribu

  • Bagikan
  • VIP Rp4,2 Juta

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID JAKARTA -- PSSI mengumumkan harga tiket Indonesia vs Argentina pada FIFA Matchday 19 Juni nanti. Harganya mulai Rp600 ribu hingga yang termahal yakni VIP sebesar Rp4,2 juta.


PSSI menggelar jumpa pers di GBK, Jakarta, Senin (29/5) bertajuk Launching Tiket FMD Indonesia vs Argentina. Seperti diketahui, Indonesia vs Argentina akan bermain di FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Karno pada 19 Juni mendatang.


Kedua tim sudah mengumumkan skuad masing-masing. Nama Lionel Messi, megabintang Tim Tango masuk di dalamnya.


Erick Thohir selaku Ketum PSSI bersama wakilnya, Zainudin Amali hadir dalam sesi jumpa pers. Erick menjelaskan soal harga tiket Indonesia vs Argentina.


"Insya Allah 19 Juni kita punya pertandingan kelas dunia di Indonesia," buka Erick Thohir.


Erick menambahkan, pembelian tiket di mulai pada 5 Juni untuk pemegang kartu BRI. Kemudian berlanjut pada 6 dan 7 Juni untuk penjualan umum.


"Kita mulai penjualan tiket pada 5 Juni khusus untuk pemegang kartu BRI, lalu 6 dan 7 Juni baru ada public sales," ungkapnya.


"Jumlah tiket yang dijual adalah 60 ribuan. Pembeliannya bisa di website PSSI, dan tiket.com. Kick off pertandingannya pukul 07.30 WIB malam," sambungnya.


Berapa harganya? "Untuk kategori III Rp 600 ribu, kategori II Rp 1,2 juta, kategori satu Rp 2,5 juta, dan untuk VIP barat dan timur Rp 4,250 juta," jelas Erick Thohir.(int/idr)

  • Bagikan