PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Setelah lama dinanti-nanti, akhirnya skuad PSM Makassar musim 2023/2024 sudah mulai terkuak.
Ada beberapa nama yang 'tak setia' alias memilih pergi usai membawa Pasukan Ramang juara pada musim 2022/2023.
Kini, skuad Juku Eja, sudah terbentuk. Hampir seluruh lini sudah terisi. Menurut bocoran, sebanyak sembilan pemain PSM Makassar dipastikan bertahan musim depan.
Kesembilan pemain PSM Makassar yang dipastikan bertahan. Mereka terdiri dari tiga kpaten, empat orang kiper, dan dua pemain belakang.
Tiga kapten yang dimaksud adalah Wiljan Pluim, Rasyid Bakri, dan M Arfan. Sementara empat kiper PSM Makassar dipastikan bertahan ialah Reza Arya Pratama, Harlan Suardi, Raka Okta, dan Ardiansyah.
Kabar terbaru adalah duet lini belakang Erwin Gutawa dan Safruddin Tahar juga dipertahankan.
Kesembilan pemain di atas telah diperkenalkan sebagai pemain yang bertahan musim depan.
Satu orang lainnya yang juga dipastikan bertahan namun belum diperkenalkan ialah Rizky Eka Pratama.
Selain itu, juga Rizky Eka Pratama dipastikan bertahan di PSM Makassar. Kepastian ini dibeberkan orang tuanya, Rosliana. ''Iya dong. masa putra daerah mau tinggalkan PSM,” bebernya.
Selain itu, Donald Bissa, juga kemungkinan besar akan dipertahankan musim depan. Donald Bissa dua kali menjadi pahlawan PSM Makassar musim 2022/2023.
Hebatnya, Donald Bissa, selalu menjadi pahlawan saat melawan Persikabo 1973.
Tidak ketinggalan, PSM Makassar juga dirumorkan telah mendatangkan dua pemain baru. Yakni, Rizky Pellu dan Alta Ballah. Hanya saja, keduanya belum diperkenalkan.
Lalu, siapa-siapa yang pergi atau tidak bertahan di skuad PSM musim depan? Ada beberapa nama sudah dipastikan hengkang. Tercatat, PSM Makassar sudah melepas 8 pemain.
Siapa mereka? Mereka adalah Dalle Doke, Bryan Cesar, Rivky Mokodompit, dan Samuel Simanjuntak.
Lalu ada Ibnul Mubarak, Vivi Asrizal, Ahmad Rusadi dan Dhanu Syahputra.
Ke-8 pemain yang dilepas ini nyaris merupakan pemain pelapis alias cadangan dari PSM Makassar musim lalu.
Beberapa diantaranya bahkan belum mendapatkan kesempatan bermain semenit pun di bawah asuhan Bernardo Tavares.
Bagaimana dengan pemain asing PSM? PSM Makassar baru memastikan satu pemain asing yang bertahan yaitu Wiljan Pluim.
Wiljan Pluim akan berseragam PSM Makassar hingga tahun 2025.
Sementara tiga pemain asing lainnya yaitu Kenzo Nambu, Everton Nascimento, dan Yuran Fernandes belum melakukan perpanjangan kontrak.
Bahkan kabarnya, Kenzo Nambu, diincar klub luar musim depan.
Kini PSM Makassar dirumorkan mengincar dua pemain asing baru.
Mereka akan memenuhi kuota pemain asing 5+1 yaitu lima bebas dan satu Asia.
Pemain asing yang diincar PSM Makassar ialah Matheus Souza dan Kike Linares.
Matheus Souza merupakan striker berusia 29 tahun berkebangsaan Brazil. Sekarang ini bermain di Liga kasta tertinggi Malta bersama Balzan FC.
Dari 24 kali penampilan, 11 kali jadi starter dan mencetak tujuh gol serta dua assist.
Jika Matheus Souza gabung PSM Makassar ada indikasi musim depan Bernardo Tavares selaku pelatih kepala akan menduetkan duo Brazil sebagai ujung tombak serangan.
Sedangkan Kike Linares mencuat sebagai kandidat rekrutan baru PSM Makassar jelang berakhirnya kompetisi Liga 1 2022-2023.
Usia Kike Linares terbilang masih sangat muda yakni 23 tahun.Dengan kehadiran Kike Linares tentu akan menambah kuat lini pertahanan PSM Makassar.
Saat ini pemain kelahiran Spanyol berpaspor Filipina bermain di Liga 1 Thailand bersama, Lamphun Warrior. (***/net/pp)
Data Sementara Skuad PSM Makassar Musim 2023/2024
No Posisi Nama Pemain
1 GK Indonesia Muhammad Ardiansyah
4 DF Tanjung Verde Yuran Fernandes
5 DF Indonesia Erwin Gutawa
7 MF Indonesia Victor Dethan
10 FW Brasil Everton
11 DF Indonesia Yance Sayuri
14 DF Indonesia Sulthan Zaky
15 FW Indonesia Ricky Pratama
17 MF Indonesia Rasyid Bakri
19 MF Indonesia Rizky Pellu
21 GK Indonesia Raka Octa Bernanda
22 MF Indonesia Yakob Sayuri
24 MF Indonesia Rizky Eka Pratama
26 DF Indonesia Ganjar Mukti
27 DF Indonesia Safrudin Tahar
28 DF Indonesia Abdul Rahman S.
30 GK Indonesia Reza Arya Pratama
No Posisi Nama Pemain
37 MF Indonesia Dzaky Asraf
39 MF Jepang Kenzo Nambu
41 MF Indonesia Adil Bangsawan
45 MF Indonesia Akbar Tanjung
48 MF Indonesia Muhammad Arfan
62 GK Indonesia Harlan Suardi
70 MF Indonesia Rafli Asrul
71 MF Indonesia Mufli Hidayat
74 DF Indonesia Edgard Amping
80 MF Belanda Wiljan Pluim
88 MF Indonesia Ananda Raehan
97 MF Indonesia Gunansar Mandowen
98 FW Indonesia Prince Kallon
99 FW Indonesia Donald Bissa
— DF Indonesia Renaldi
— DF Indonesia Altalariq Ballah
— FW Indonesia Muhamad Ridwan. (***)