Kamis, 1 Juni 2023 bertempat di halaman Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Palopo telah dilaksanakan upacara dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila tahun 2023. Pelaksanaan upacara diiukuti oleh seluruh Pejabat Struktural dan Pegawai Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Palopo.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara Kepala Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Palopo, Rachmad Ardiyanto dalam amanatnya membacakan amanat tertulis Presiden Republik Indonesia bahwa Pancasila adalah sebuah landasan dan juga ideologi bagi bangsa Indonesia dan telah menjadi pondasi yang kokoh dalam kemajuan bangsa saat ini.
“ideologi Pancasila yang mengajarkan sikap toleran, keberanian dan menghargai perbedaan telah membuat kepemimpinan Indonesia diterima dan diakui dunia. Toleransi, persatuan dan gotong royong adalah kunci membangun bangsa yang kokoh dan menciptakan dunia yang damai dan sejahtera. Oleh karena itu, saya mengajak kita semua untuk menolak ekstrismisme, politisasi identitas dan agama serta bentuk provokasi. Mari sambut pesta demokrasi dengan kedewasaan dan suka cita dengan memegang teguh Pancasila” tutupnya.(rls)