6 Keunggulan Samsung Galaxy M14 5G

  • Bagikan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JAKARTA-- Samsung merupakan merk smartphone terkenal asal Korea Selatan yang tanpa henti menghadirkan berbagai inovasi terbaru pada seri smartphone nya. Salah satu seri smartphone penyegaran terbaru yang dirilis Samsung pada awal Bulan April lalu, tepatnya pada tanggal 03 April 2023 adalah Samsung Galaxy M14 5G.

Smartphone ini termasuk dalam Samsung Galaxy M Series yang pertama kali dirilis pada tahun 2019 silam. Samsung Galaxy M14 5G merupakan seri penyegaran dari seri pendahulunya, Samsung Galaxy M13 5G. Ada banyak keunggulan yang didapat dari penyegaran ini.

Berikut ini adalah beberapa keunggulannya jika dibanding dengan seri terdahulunya.

1. Layar Berkualitas

Samsung Galaxy M14 5G dibekali layar PLS TFT berukuran 6,6 inci dengan resolusi layar Full HD+ 1080 x 2408 piksel rasio aspek 20:9 sehingga memberikan kualitas tampilan yang lebih tajam dibandingkan dengan versi sebelumnya.

Samsung Galaxy M14 5G juga dilengkapi dengan refresh rate 90 Hz, yang memungkinkan tampilan animasi yang lebih halus. Dengan refresh rate yang lebih tinggi dari standar 60 Hz, pengguna akan mendapatkan pengalaman scrolling yang lebih menyenangkan dengan pergerakan yang lebih mulus di antarmuka ponsel.

2. Konektivitas Lengkap

Samsung Galaxy M14 5G memiliki fitur konektivitas yang lebih lengkap daripada Galaxy M13 5G, termasuk NFC yang sebelumnya tidak tersedia pada model sebelumnya. NFC berguna untuk melakukan transaksi digital secara nirkontak, seperti pembayaran menggunakan e-money saat naik MRT.

NFC juga memungkinkan pengguna untuk memeriksa saldo e-money dan e-toll tanpa harus mengunjungi ATM atau minimarket. Samsung Galaxy M14 5G juga dilengkapi dengan fitur konektivitas lainnya yang unggul seperti Bluetooth 5.2 yang memiliki latensi rendah dan jangkauan yang luas, USB Type-C 2.0, dan protokol Wi-Fi dual band 802.11 a/b/g/n/ac (Wi-Fi 5).

3. Desain Premium

Samsung Galaxy M14 5G menawarkan desain premium yang terlihat mewah dan elegan, meskipun berada di kelas harga menengah ke bawah. Desainnya yang seamless membuatnya terlihat lebih modern, dengan susunan kamera belakang yang berjajar secara vertikal di bodi ponsel, memberikan kesan kamera yang terintegrasi dengan casing belakang.

Tampilan visualnya minimalis namun tetap estetis, dengan hanya menyisakan satu aspek desain di bagian belakang, yaitu tulisan Samsung. Samsung Galaxy M14 5G tersedia dalam tiga pilihan warna, yaitu Navy Blue, Light Blue, dan Silver.

Bagian depan ponsel dilengkapi dengan poni tetesan air (waterdrop notch) yang menjadi tempat kamera depan. Di sisi kanan, terdapat tombol volume suara dan sensor pemindai sidik jari.

4. Baterai Kuat

Samsung Galaxy M14 5G dilengkapi dengan baterai berkapasitas besar, yaitu 6.000 mAh. Pilihan kapasitas baterai yang besar ini bertujuan untuk memberikan masa pakai ponsel yang lebih lama, baik dalam penggunaan sehari-hari maupun saat bermain game.

Samsung Galaxy M series memang dikenal dengan performa dan ketahanan baterai yang maksimal. Kapasitas baterai yang besar ini memberikan keuntungan dalam daya tahan baterai yang lebih lama. Selain itu, penggunaan chipset yang efisien juga berperan dalam menjaga hematnya penggunaan daya.

5. Masih Mendapatkan Charger

Untuk pasar Indonesia, Samsung memberikan perhatian khusus terkait charger untuk Samsung Galaxy M14 5G. Meskipun kotak kemasan HP ini awalnya tidak dilengkapi charger, namun konsumen yang membeli Samsung Galaxy M14 5G akan tetap mendapatkan charger. Charger tersebut akan disediakan secara terpisah dalam kotak yang berbeda.

6. Dukungan Update

Samsung Galaxy M14 5G menawarkan dukungan update yang lebih panjang dibandingkan dengan kebanyakan smartphone non-flagship di kelas harga menengah atau entry-level. Galaxy M14 5G akan mendapatkan dua kali pembaruan utama Android atau selama 2 tahun, serta pembaruan keamanan selama 4 tahun.

Ponsel ini diluncurkan dengan Android 13 dan antarmuka One UI Core 5.0. Dengan dukungan update yang panjang, kemungkinan besar Galaxy M14 5G akan mendapatkan pembaruan hingga versi Android 16. (*/uce)

  • Bagikan

Exit mobile version