Kodim 1403 Palopo “Gercep” Bantu Penyeberangan Pelajar Desa Barowa

  • Bagikan
PERSONEL TNI PEDULI. Babinsa Desa Barowa, Serda Burhanuddin membantu empat pelajar yakni, Andita, Sisa, Abi, dan Dirga menyeberangi muara sungai yang dalam sambil menaiki perahu gabus usai pulang dari sekolah di SDN 478 Barowa, Kec. Bua, Kab. Luwu, Senin 12 Juni 2023, setelah mengikuti ujian di hari pertama. IDRIS PRASETIAWAN/PALOPO POS
  • Dibantu Babinsa, Meskipun Sempat Tercebur

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID BUA -- Setelah mendapat informasi akan viralnya lima pelajar Desa Barowa, Kecamatan Bua, Kab. Luwu yang menyeberang pakai perahu gabus ke sekolah, personel TNI Kodim 1403 Palopo, langsung terjun ke lapangan mengecek kondisi di sana.


Benar saja, kondisi di lapangan membuat geleng-gelang kepala. Pasalnya akses jembatan yang biasanya dilalui para siswa, sangat amburadul. Beberapa bagian jembatan tenggelam di dasar muara. Di satu sisi, kayu jembatan masih ada yang tersisa di bagian pinggiran.


Jembatan ini hancur diterjang banjir bulan lalu. Saat banjir menerjang sejumlah desa di Kecamatan Bua. Sempat menghanyutkan satu warga Desa Posi dan pada akhirnya jasadnya ditemukan di bagian muara pantai Kecamatan Bua.


Banjir ini juga bahkan langsung dipantau Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman. Hasilnya, pada dua pekan lalu, Bupati Luwu, Dr Basmin Mattayang menerima bantuan keuangan Pemprov Sulsel sebesar Rp 2 miliar untuk penanganan banjir Bua ini.


Kembali ke personel Kodim 1403 Palopo yang datang mengecek kondisi lapangan dipimpin Plh Danramil 1403-04/Padang Sappa, Peltu Yosef Padang bersama Babinsa Desa Barowa, Serda Burhanuddin. Bahkan Babinsa Serda Burhanuddin menyempatkan membantu para pelajar untuk menyeberang menggunakan perahu gabus. Sampai-sampai, Babinsa Desa Barowa ini harus tercebur ke dalam air, lantaran pijakan kakinya menginjak bagian tepi perahu gabus. Sehingga membuat tubuhnya oleng dan tercebur ke dalam air.


Sontak pemandangan ini membuat kaget sejumlah warga dan langsung menolong Babinsa Serda Burhanuddin untuk kembali naik ke atas gabus.


"Meskipun diwarnai insiden anggota kami tercebur, tetapi kami sebagai anggota TNI sigap membantu masyarakat. Apalagi sekaitan dengan viralnya penyeberangan ini, membuat kami ikut bertanggung jawab," ujar Plh Danramil Padang Sappa, Peltu Yosep Padang kepada Palopo Pos, Senin 12 Juni 2023, kemarin.


Setelah melihat langsung bagaimana tegang dan berisikonya menyeberang pakai gabus ini, lanjut Peltu Yosep, nantinya ia akan laporkan ke atasan yakni, Dandim Kodim 1403 Palopo, Letkol Inf Apriadi Nidjo untuk selanjutnya koordinasi dengan Bupati Luwu, Dr Basmin Mattayang.


"Kami sebagai prajurit TNI selalu sigap membantu masyarakat. Begitu ada perintah komandan (atasan), kami langsung terjun ke lapangan. Termasuk kalau nanti ada perintah membangun kembali jembatan, anggota kami siap selalu," ujar Peltu Yosep.


Sekadar informasi, penyeberangan ini memangkas jarak tempuh ke sekolah hanya 2 km. Untuk melewati jembatan lain menyebrang para pelajar masih harus memutar sejauh 3 km untuk sampai ke sekolah.
Sebelumnya diberitakan, video enam pelajar di di Dusun Muntalakka, Desa Barowa, Kec. Bua, Kab. Luwu naik perahu gabus menyeberang untuk ke sekolah, viral di media sosial. (idr)

  • Bagikan