PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JAKARTA-- Ini pernyataan Partai Demokrat soal pertemuan Ketua DPP PDI-Perjuangan Puan Maharani dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY di sekitar GBK Senayan Jakarta pada Minggu,18 Juni 2023.
Wasekjen PDIP Jansen Sitindaon menyebut, pertemuan itu adalah pertemuan antara generasi baru dan semangat baru.
Namun begitu, Jansen menegaskan bahwa posisi Partai Demokrat tetap setia pada Koalisi Perubahan yang telah dibentuk bersama dengan PKS dan NasDem untuk mengusung Anies Baswedan di Pilpres 2024.
"Posisi kami Partai Demokrat sampai hari ini masih setia di Koalisi Perubahan yg kami ikut dirikan dan bentuk," kata Jansen, dikutip Senin 19 Juni 2023.
Jansen menilai, pertemuan kedua tokoh tak lain untuk kebaikan bangsa Indonesia. Sebagai kader, sirinya mengapresiasi pertemuan itu.
"Sebagai kader saya mengapresiasi betul pertemuan mbak Puan dan mas AHY hari ini. Ini pertemuan untuk kebaikan bersama dan bangsa. Apakah akan ada pertemuan berikutnya sebagaimana disampaikan di konpers? Kita lihat nanti" ucapnya.
Jansen menyebut, Puan dan AHY melakukan pertemuan empat mata tertutup selama 1 jam. Hasil pertemuan itu hanya diketahui oleh keduanya.
"Pembicaraan 4 mata antar mereka berdua yg berlangsung lebih dari 1 jam. Yang hanya mbak Puan dan mas AHY yang tahu isinya. Semangatnya rekonsiliasi setelah hampir 20 tahun “kebekuan”. Soal cairnya akan sampai sejauh mana? Kita lihat nanti" kata Jansen.
"Bagi saya pribadi, mau apapun hasilnya, saya menyambut gembira dan sukacita pertemuan ini setelah komunikasi resmi terakhir kedua partai hampir puluhan tahun lalu," pungkas Jansen. (*/fin/pp)