Pengurus IKA Unhas NTT Siap Dilantik oleh Ketua Umum Andi Amran Sulaiman

  • Bagikan

Ketua Umum IKA Unhas Andi Amran Sulaiman. Foto: ist/kabarika

Theo da Cunha Ketua Terpilih IKA Wilayah NTT

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, KUPANG-- Pengurus Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin Wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) menggelar rapat persiapan pelantikan di  Resto Celebes, Kupang, Senin (19/6/2023).

Rapat dipimpin Ketua terpilihTheo da Cunha dihadiri pengurus inti dan anggota dari struktur dewan.

Rapat memutuskan pelantikan akan dihelat pada Sabtu ,  22 Juli 2023. Ketua dan pengurus IKA Unhas NTT menyatakan siap dilantik langsung oleh Ketum IKA Unhas Dr. Ir. Andi Amran Sulaiman   MP.

“Rapat tadi malam telah menyepakati rencana pelantikan pada Sabtu 22 Juli 2023, dilaksanakan di Auditorium Universitas Citra Bangsa (UCBK) Kupang,” kata Theo da Cunha, Selasa (20/6/2023).

Untuk menentukan jadwal ini, beberapa waktu lalu Theo da Cunha telah berkunjung ke Sekertariat PP IKA Unhas di AAS Building menemui Ketum PP IKA UNHAS Dr. Ir. Andi Amran Sulaiman , MP.

Peserta rapat persiapan pelantikan di  Resto Celebes, Kupang, Senin (19/6/2023). Foto: Fatmawati_IKA Unhas NTT/kabarika

Saat bertemu dengan Ketum Amran Sulaiman, Theo da Cunha, mengutarakan keinginan dan kerinduan para alumni di NTT sehingga berharap Ketum IKA Unhas sendiri yang datang untuk melantik pengurus.

“Kami menyampaikan harapan alumni dan pengurus yang meminta agar Ketum Andi Amran Sulaiman berkenan melantik pengurus,” ujar Theo.

Di Makassar, Theo da Cunha juga mengunjungi kampus Universitas Hasanuddin di Tamalanrea dan menemui Wakil Rektor Bidang SDM, Alumni, dan Sistem Informasi,  Prof. Dr. Farida Patittingi, SH, M.Hum.

“Kami juga menyampaikan harapan agar Rektor Unhas Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa , M.Sc dapat hadir waktu pelantikan pengurus IKA Unhas NTT,” harap Theo.

Menurut Theo da Cunha,  pihaknya juga berharap Ketum Andi Amran Sulaiman memberikan kuliah umum di hadapan dosen dan mahasiswa  Universitas Citra Bangsa (UCBK).

Dalam rangkaian pelantikan, pengurus akan melakukan bakti sosial berupa pemeriksaan kesehatan gratis.dan donor darah.

“Kami juga akan melakukan kunjungan ke Kampung Daun Baumata Kupang, kebun percontohan tanaman pangan dan tanaman hias yang dikelola salah seorang alumni,” kata Ketua IKA Unhas NTT.

Pada pelantikan nanti Rektor Unhas diharapkan dapat memberi kuliah umum di Universitas Kristen Arta Wacana Kupang.

Perlu diketahui, kata Theo, profil anggota IKA Unhas NTT  berasal dari semua Fakultas yang ada di Unhas, dan 80 % PNS, ASN dan didominasi akademisi dan paramedis.

Panitia pelantikan, tambahnya, segera mengirim rundown acara ke Sekertariat PP IKA Unhas di Mskassar. (***)

  • Bagikan