Hayu Vandy, S,E. --ist--
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MASAMBA-- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat akhirnya mengumumkan secara resmi Komisioner KPU di 44 Kabupaten/ Kota di 5 Provinsi berdasarkan nomor 739 tahun 2023 masa bakti 2023-2028 yang ditandatangi langsung Ketua KPU Pusat Hasyim Ashary
Termasuk, di Kabupaten Luwu Utara dan Luwu Timur.
Khusus di Luwu Utara, dari 5 Komisioner KPU Luwu Utara yang ditetapkan, satu merupakan Incumbent yaitu Hayu Vandy. Sedangkan 4 orang lainnya pendatang baru yaitu Ayyub Siswanto , Mahlisa, Mahsyar, dan Umung Kallang.
Hayu Vandy Komisioner KPU Lutra terpilih kepada PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID mengucapkan syukur atas terpilihnya kembali menjadi anggota KPU Luwu Utara.
''Kami ucapkan puji syukur kepada Allah SWT, beserta keluarga yang selalu mendoakan dan mensupport, teman teman di Sekretariat KPU Luwu Utara serta seluruh pihak sehingga saya bisa dipercayakan kembali. Tentunya, harapan ke depan akan lebih baik lagi,'' kata Hayu, sapaan akrab Komisioner KPU Devisi Teknis Penyelenggaraan Periode 2019-2023 ini.
Terkait pelantikan, menurut Hayu, akan dilaksanakan Rabu, 28 Juni 2023 di Jakarta. Masa periode 2019-2023 memang sudah berakhir 26 Juni 2023 lalu. ''Kami dilantik Rabu besok. Doakan semoga berjalan lancar,'' katanya. (Junaidi rasyid)
Komisioner KPU Lutra Periode 2023-2028
Nama: Hayu Vandy, S,E
Jabatan: Anggota KPU Kabupaten Luwu Utara & Kordiv Teknis Penyelenggaraan periode 2019-2023
Alamat Tempat Tinggal: Kelurahan Salassa Kecamatan Baebunta Kabupaten Luwu Utara
Ayyub Siswanto
Mahlisa
Mahsyar
Umung Kallang (***)