Fadriaty Jadi Idola di Lapangan

  • Bagikan

Anggota DPRD Sulsel Fraksi Partai Demokrat Ir Fadriaty Asmaun ST, MM foto bersama IRT Desa Buntukaryq Ponrang Selatan Rabu (16/8) memeriahkan HUT RI ke - 78. --andrie islamuddin--

HUT RI ke-78 Main Bola Dangdut Bersama IRT Desa Buntu Karya

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PONSEL-- Tidak kurang dari 100-an Ibu rumah tangga (IRT) Desa Buntu Karya kec Pknrang Selatan Rabu (16/8/2023) memberi apresiasi dan mengidolakan anggota DPRD Provinsi Sulsel Fraksi Demokrat Ir Fadriaty AS, ST MM karena ikut memeriahkan perayaan HUT Kemerdekaan RI di Desa Buntu Karya.

"Terima kasih Ibu Fadriaty karena berada di tengah-tengah kami IRT ikut bermain sepak bola dangdut dengan mengenakan pakaian daster dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-78. Ibu Fadriaty sangat familiar dan kami salut akan kebersamaaan dan semangat ibu Fadriaty," ungkap Sumarni (40).

Kepala Desa Buntu Karya, Farham Taufik dalam sambutannya mengatakan, atas nama pemerintah dan masyarakat Desa Buntu Karya memberi apresiasi kepada Anggota DPRD Sulsel Fadriaty Asmaun yang ikut menyemarakkan HUT RI bersama IRT di Buntu Karya bahkan ikut bermain bola dangdut bersama mereka.

"Ini bukti Ibu Fadriaty dan IRT Buntu karya sangat mensyukuri makna kemerdekaan. Tidak hanya itu, sebagai wakil rakyat beliau sangat dekat dengan konstituennya. IRT sangat gembira karena ibu Fadriaty ikut main bola," kata Farham Taufik.

Fadriaty Asmaun mengatakan, semua masyarakat di Luwu sangat antusias merayakan HUT Kemerdekaan RI ke-78 termasuk di Luwu dan Desa Buntu Karya pada khususnya.

"Berbagai perlombaan sangat antusias diikuti masyarakat, termasuk olahraga. Momentum HUT Kemerdekaan ini harus menjadi semangat dalam membangun jiwa dan raga demi kejayaan bangsa Indonesia," tandas Fadriaty.

Pantauan Harian Palopo Pos Rabu sore, 16 Agustus 2023 di lapangan Sepak Bola Desa Buntu Karya Ponrang Selatan, Fadriaty sangat bersemangat bermain bola dangdut menggunakan baju daster bersama IRT Desa Buntu karya.

Sambil menendang bola sesekali peserta berhenti bertanding dan kemudian berjoget dangdut kala mendengar musik dibunyikan di radio. (andrie islamuddin)

  • Bagikan

Exit mobile version