Direktur PPG Puji UIM sebagai LPTK Baru Penyelenggara PPG

  • Bagikan

Dari Tengah, Plt Direktur PPG Andhika Ganendra, S.Si., M.M bersama dengan koordinator PPG UIM, dan Tim PPG UIM berpose bersama usai memberikan materi pada acara pembekalan teknis pelaksanaan program PPG tahun 2023 region Surabaya. --hms uim--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Direktur Program Profesi Guru (PPG) Dirjen GTK memuji peserta LPTK Baru pada acara pembekalan teknis pelaksanaan program PPG tahun 2023 region Surabaya, Senin 22 Agustus.

Pada kesempatan itu, Direktur PPG mengucapkann selamat bergabung kepada 46 LPTK baru yang sudah menjadi bagian GTK dalam menyelesaikan permasalahan pendidikann guru di Indonesia.

"Selamat datang, kepada peserta LPTK baru, menjadi bagian dari GTK, dalam menuntaskan program nasional Indonesia dalam membantu pemerintah dalam menyelesaikan sertfikasi guru di Indonesia, selamat datang dan selamat menjalankan program PPG," jelas Andhika Ganendra.

Direktur PPG menyampaikan untuk kebutuhan guru di GTK mencapai 2.4 juta orang. Dengan kategori 1.3 Juta Guru Asn yang memenuhi beban kerja. 724 ribu guru non ASN memenuhi beban kerja, sedangkan untuk kekosongan guru mencapaia 679 ribu. Namun setelah dilakukan eskalasi diketahui untuk kebutuhan guru tahun 2022/2023 mencapai 251 ribu. Data ini diperoleh berdasarkan data paparan direktur PPG.

Direktur mengharapkan kepada LPTK yang memiliki prodi profesi guru, agar menyampaikan kepada semua alumni untuk menyampaikan kepada semua alumni, agar mengikuti seleksai pendaftaran PPG prajabatan gelombang yang pendaftarannya 8 Agustus sampai dengan 9 September 2023.

Pada kesempatan yang sama koordinator PPG FKIP UIM menyampaikan apresiasi kepada Direktur PPG GTK Kemendikbud Ristek, yang telah memberikan apresiasi kepada LPTK baru yang sudah bergabung pada penyelenggaraan PPG, selain itu koordinator PPG FKIP menyemapikan apresiasi kepada UNM yang telah melakukan kemitraan dengan UIM dalam program revitalisasi LPTK sehingga FKIP UIM memiliki prodi PPG.

"Terima kasih kepada Dirjen GTK dan Direktur PPG, serta UNM yang telah mengantar FKIP UIM sebagai salah satu lembaga terbaik dalam melaksanakan PPG. Insya Allah amanah dalam melaksanakan Program PPG akan dilaksanakan dengan baik, sesuai dengan mekanisme dan ketentuan yang telah ditetapka," jelas Supriadi saat menghadiri pembekalan teknis pelaksanaan program PPG tahun 2023 region Surabaya.

Supriadi menambahkan dengan adanya prodi PPG di FKIP UIM memberikan kepercayaan kepada publik, bahwa UIM sebagai salah satu lembaga pendidikan di Sulsel yang dapat dijadikan sebagai alternatif untuk menempuh pendidikan guru profesional. (*/pp)

  • Bagikan

Exit mobile version