PKB Siap “Pecah Telur” ke Senayan

  • Bagikan

Dari Dapil Sulsel 3, Sapu Bersih Semua Dapil DPRD Sulsel

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO -- Selama pileg DPR RI berlangsung, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) belum pernah mendudukkan kadernya hingga ke Senayan dari Dapil Sulsel 3.
Untuk itu, di Pileg 2024 mendatang, PKB memasang target tinggi siap "pecah telur" mendudukkan satu kader ke Senayan.

Agar bisa mewujudkan target tersebut, tujuh figur bacaleg yang diusung bukanlah 'kaleng-kaleng, tetapi petarung.

Beberapa nama yang disebut-sebut masuk dalam komposisi tim PKB DPR RI dari Dapil Sulsel 3 dan yang dijagokan adalah Anggota DPRD Sulsel 2 periode, Ir Irwan Hamid.
Figur Ir Irwan Hamid bagi masyarakat Tana Luwu sudah tidak asing lagi. Karir politiknya cemerlang.

Mulai dari mengawali karir masuk sebagai Anggota DPRD Kota Palopo 2009-2014. Dua periode di Parlemen Kota Palopo, lalu mencoba naik kelas ke DPRD Provinsi Sulsel, dan terpilih hingga saat ini.

Di Pileg 2024, mendatang oleh Ketum PKB, Muhaimin Iskandar mendorongnya kembali naik kelas ke caleg DPR RI. Bahkan, Irwan juga ditantang untuk maju di Pilwalkot Palopo 2024 mendatang.

Saat dikonfirmasi Palopo Pos, Selasa 11 Oktober 2022, kemarin, Irwan Hamid yang juga Ketua Banggar DPRD Sulsel ini menjelaskan, memang dirinya akan maju caleg DPR RI 2024, mendatang.

"Dapil Sulsel III kan hanya 7 kursi, saya salah satunya masuk nama caleg DPR RI," katanya.
Dari DCS yang diumumkan beberapa pekan lalu, tujuh caleg PKB DPR RI, yakni, 1. H. NUPRI BASRI, ST, 2. IR. IRWAN HAMID, 3. Hj. SITTI HALIJAH, 4. OTTO DE RUITER, SH, 5. EKOWASIS BUDIARTO, 6. SURIYANTI R, SE, 7. NURHAN TABAU M.Si.

Dari tujuh nama di atas, nama H. Nupri Basri sebelumnya dikenal sebagai anggota DPRD Sulsel. Ia dulunya bergabung ke Partai Demokrat, namun di Pileg 2024 mendatang, ia naik kelas membidik DPR RI lewat PKB.

Lalu ada nama Otto De Ruiter yang dikenal sebagai salah satu pengacara handal di dalam danluar negeri. Ada juga nama Ekowasis yang sebelumnya juga caleg DPR RI dapil Jawa.

Terakhir ada nama Nurhan Tabau yang merupakan Wija To Luwu. Ia seorang pengusaha dan kini menjabat Ketua IPLR.

Pria kelahiran Larompong, 26 November 1980 ini menyatakan maju sebagai calon anggota DPR RI dapil Sulsel III.

Alumnus Universitas Hasanuddin Makassar ini mengaku tertarik terjun keduanya politik dengan menawarkan konsep pedesaan yang berkeadilan baik dari sumber daya manusia maupun keadilan ekonomi "Memulai membangun kekuatan itu di desa kemudian di kelompok milenial. Jika dua kelas ini kita dorong kedepan masyarakat akan lebih sejahtera lagi," kata Nurhan Tabau dalam sebuah Podcast yang diunggah ke acound sosial media miliknya.

11 Kursi DPRD Sulsel
Untuk Pileg DPRD Provinsi Sulsel, PKB Sulsel berambisi untuk meraih prestasi yang signifikan dalam Pemilu 2024 mendatang. Seperti pada pemilu sebelumnya pada tahun 2019, PKB Sulsel berhasil meraih 8 kursi di DPRD Sulsel, meningkat dari jumlah sebelumnya yang hanya 3 kursi.

Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) PKB Sulsel, Syamsu Rizal MI, menyatakan harapannya agar PKB Sulsel dapat merebut 11 kursi di DPRD Sulsel pada pemilu mendatang. Untuk mencapai target ini, ia mengungkapkan perlunya semua elemen bekerja bersama-sama turun ke masyarakat. PKB saat ini juga terus berupaya memperjuangkan peningkatan alokasi dana desa hingga mencapai Rp 5 miliar kepada pemerintah.

PKB meyakini bahwa membangun Indonesia harus dimulai dari tingkat bawah, yaitu desa yang merupakan pilar utama pembangunan. Program ini diharapkan dapat memberikan kemandirian bagi bangsa, khususnya di desa, serta memberikan kontribusi signifikan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Dengan komposisi calon legislatif (caleg) yang dimiliki, PKB optimis dapat terus meningkatkan perolehan kursi karena mereka hadir untuk mengajak warga menuju kesejahteraan. PKB Sulsel juga telah melakukan proses rekrutmen terbuka untuk caleg dengan mempertimbangkan kompetensi sebagai dasar seleksinya.

Hal ini bertujuan agar anggota DPR yang terpilih dapat secara efektif memperjuangkan aspirasi rakyat.
LPP PKB Sulsel menilai bahwa semua tingkatan, baik di kota, provinsi, maupun tingkat pusat, memiliki keinginan untuk memberikan yang terbaik dan meningkatkan jumlah kursi.

Misalnya, pada DPR RI, PKB Sulsel menargetkan meraih tiga kursi, meskipun jumlahnya sedikit namun trennya positif, demikian kata Deng Ical, yang juga merupakan calon anggota DPR RI Dapil 1. (idr)

7 Caleg PKB DPR RI Sulsel 3

  1. H. NUPRI BASRI, ST
  2. IR. IRWAN HAMID
  3. Hj. SITTI HALIJAH
  4. OTTO DE RUITER SH
  5. EKOWASIS BUDIARTO
  6. SURIYANTI R, SE
  7. NURHAN TABAU M.Si
  • Bagikan