PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID PALOPO -- Meski baru Semester Satu, namun, upaya untuk mengenalkan tugas akhir (tesis) bagi mahasiswa Magister Perikanan Universitas Andi Djemma (Unanda) sudah dilakukan.
Hal itu dilakukan Koordinator Mata Kuliah Dr Ir Irman Halid ST M,Si, Ahad 17 September 202, yang tujuannya persiapan menyusun proposal riset tesis walaupun baru menyelesaikan perkuliahan pada semester satu ini.
Presentasi Mini Proposal Tesis ini juga sebagai upaya akselerasi penyelesaian studi pada Program Magister Sains Ilmu Perikanan. Dengan menekankan pada pemilihan topik tesis perikanan, urgensi tesis, metodologi, dan pemetaan referensi yang aktual.
Sejumlah mahasiswa Magister Perikanan Unanda, di antaranya Andi Muzakkir dari Luwu Timur, Hasrul Aswad dari Luwu Utara, Agus Sulaiman dari Palopo dan Agung Jaya dari Luwu mengaku sangat terbantu dengan adanya presentase ini utamanya dari aspek efisiensi dan efektivitas penyelesaian studi di Magister Ilmu Perikanan Unanda.
Turut mendampingi, team teaching MK Metode Penelitian Dr Jurniati dan Dr Hamjah disaksikan oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Direktur Pascasarjana dan Ketua Prodi S2 Ilmu Perikanan Dr Henny Tribuana.(idr)