Tiga Petahana Pindah Dapil Palopo

  • Bagikan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO -- Pemilihan anggota legislatif (Pileg) pada Pemilu 2024 untuk DPRD Kota Palopo memastikan semua anggota DPRD saat ini kembali bertarung. Ada beberapa diantaranya akan menjajaki persaingan DPRD Sulsel.

Selain itu, ada tiga diantaranya memilih Dapil lain
untuk persaingan DPRD Palopo seiring adanya perubahan atas pembagian Dapil Kota Palopo dari tiga menjadi empat Dapil.

Mereka adalah, Megawati (PKS) memilih Dapil Wara Timur dan Wara Selatan yang semula bertarung di Dapil Kecamatan Wara, Mungkajang dan Wara Barat (Dapil lama).

Bogi Harto (Gerindra) juga memilih bertarung di Dapil Kecamatan Wara Timur, Wara Selatan yang sebelumnya bertarung di Dapil Kecamatan Wara Utara, Bara dan Telluwanua pada Pileg 2019. Kemudian, Ely Niang akan bertarung di Dapil Kecamatan Wara, Wara Utara. Pada Pileg 2019, legislator asal PAN ini terpilih melalui Dapil Wara Timur, Wara Selatan dan Sendana.

Menurut Ely Niang, Pileg 2024 mendatang tidak lagi bersaing di Dapil di saat dirinya terpilih sebagai anggota DPRD pada periode 2019.

"Untuk Pileg 2024 saya masuk bertarung di Dapil 1, Kecamatan Wara dan Wara Utara. Saya menempati nomor urut 3," kata Ely Niang di ruang kerjanya, kantor DPRD Palopo, Senin kemarin.

Hal itu didasarkan, adik dari pada Ely Niang ikut mencalonkan pada Pileg 2024 lewat PAN di Dapil Kecamatan Wara Timur dan Wara Selatan yang merupakan basisnya.

"Kan tidak mungkin saya dengan adik bersaing di Dapil dan Partai yang sama. Makanya, saya memilih bertarung di Dapil Wara dan Wara Utara," tandas Ely Niang. (rul/idr)

  • Bagikan