Gol Perpisahan Everton Antar PSM Lumat Hougang, Ini Posisi Juku Eja di Klasemen Sementara AFC

  • Bagikan

Pemain PSM Makassar Everton Naschimento

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- MESKI dikabarkan akan hengkang, namun sebuah gol dedikasi penyerang PSM Makassar asal Brazil Everton Naschimento menegaskan kemenangan Juku Eja dari Hougang United FC dengan skor 3-1.

Dengan gol tersebut, menjaga asa Klub tertua di Indonesia itu untuk lolos dari babak Grup Piala AFC 2023.

Pertandingan antara Hougang United menghadapi PSM Makassar sendiri berlangsung di Jalan Besar Stadium, Singapura, Kamis, 9 November 2023.

Adapun empat gol yang tercipta di laga ini semua terjadi di babak kedua. Hougang United unggul terlebih dahulu lewat Dorde Maksimovic di menit ke-48.

Kemudian di balas tiga gol oleh PSM Makassar, lewat gol bunuh diri Abdil Qayyim di menit ke-54, Safruddin Tahar di menit ke-71 dan Everton Nascimento di menit ke-90.

Sebelumnya dikabarkan, Everton bakal dilego oleh PSM Makassar, karena dianggap belum memenuhi harapan dari tim.

Ia bahkan santer dikabarkan akan dipinjamkan ke Klub liga 1 lainnya PSS Sleman, namun kesepakatan itu pun urung terjadi.

Bahkan melalui unggahan di akun instagram pribadinya @vetonascimento, ia menyampaikan salam perpisahan untuk timnya PSM Makassar.

Everton menyebut pertandingan menghadapi Persija Jakarta akan menjadi momen terakhirnya mengenakan seragam tim berjuluk Pasukan Ramang itu.

Ia mengunggah salam perpisahannya itu dengan menggunakan video pendek. Dimana, jadwal pertandingan PSM Vs Persija menjadi latar video tersebut.

“Enjoying the last moments with this shirt to the fullest ready for tomorrow (menikmati saat-saat terakhir dengan baju ini sepenuhnya. Siap untuk besok (hari ini),” tulis Everton Nascimento di unggahan instagramnya itu, Jumat (3/11/2023).

Namun, dengan bermainnya pemain asal Brazil di laga menghadapi Hougang United tentunya membantah isu-isu tersebut.

Bahkan, kini ia membuktikan bahwa dirinya layak untuk berseragam Merah Maroon kebanggan PSM Makassar.

ASA PSM
Kemenangan Atas Hougang United, membuat pasukan Ramang menjaga kans lolos ke semifinal zona ASEAN di AFC Cup musim ini.

Di grup lain, peluang Bali United kian menipis, meski belum tertutup sepenuhnya.

Juku Eja merebut kemenangan dalam laga yang digelar di Jalan Besar Stadium, Kamis (9/11/2023). Meski tertinggal lebih dulu lewat gol Djordje Maksimovic, PSM bangkit dan mencetak tiga gol lewat Everton, Safrudin Tahar, dan bunuh diri Abdil Qaiyyim Mutalib.

Dengan hasil ini, PSM berada di urutan ketiga klasemen Grup H dengan enam poin dari empat laga, hasil dua kali menang dan dua kali kalah. Mereka kalah head-to-head dari Haiphong yang memiliki poin sama.

Di peringkat atas, ada Sabah yang telah mengemas sembilan poin. PSM akan melawan dua tim tersebut di sisa fase grup. Kemenangan wajib direbut demi lolos ke semifinal zona ASEAN.

Sehari sebelumnya, Bali United yang bermain di kandang sendiri takluk 1-2 dari Central Coast Mariners. Ini menjadi kekalahan kedua di fase grup dari tim yang sama. Pada pertemuan pertama, Serdadu Tridatu tumbang 3-6 dalam lawatan ke Australia.

Hasil tersebut membuat Bali United baru meraih empat poin dari empat laga dan berada di posisi ketiga Grup G. Di atas mereka ada Mariners (9 poin) dan Terengganu (8 poin).

Bali United wajib menang di dua laga terakhir melawan tim juru kunci Stallion Laguna dan Terengganu jika ingin lolos ke fase gugur, namun juga harus berharap salah satu antara Mariners atau Terengganu menelan kekalahan di dua laga terakhir.

Klasemen Grup G

  1. Central Coast Mariners (Australia) - 9 poin
  2. Terengganu (Malaysia) - 8 poin
  3. Bali United (Indonesia) - 4 poin
  4. Stallion Laguna (Filipina) - 1 poin

Klasemen Grup H

  1. Sabah (Malaysia) - 9 poin
  2. Haiphong (Vietnam) - 6 poin
  3. PSM Makassar (Indonesia) - 6 poin
  4. Hougang United (Singapura) - 3 poin. (*/fjr/net/pp)

  • Bagikan