Proker Mahasiswa KKN Libatkan Dosen Pertanian pada Penyuluhan Penurunan Kualitas Buah Durian Di Luwu Utara

  • Bagikan

November 14, 2023 Humas Unandafakultas pertanianUncategorized

Selasa 14 November 2023, Tiga Dosen Fakultas Pertanian Dr. Naima Haruna, SP.,MP. , Dr.Taruna S.Arzam, SP.,MP. dan Muh.Yusuf Idris, SP.,MP menjadi narasumber pada kegiatan penyuluhan tentang “Teknik menangani masalah penurunan kualitas buah durian”. Kegiatan  penyuluhan ini merupakan program kerja mahasiswa KKN UNANDA yang  berlokasi di Desa Dandang Kec. Sabbang Selatan Kab.Luwu Utara. Dari hasil diskusi peserta dan narasumber diketahui bahwa lingkungan iklim dan tanah tempat tumbuh tanaman durian, serta pengelolaan tanaman yg tidak teratur menjadikan kuantitas dan kualitas buah durian di Ds. Dandang terus mengalami penurunan.

Harapannya kegiatan yang di inisiasi dari mahasiswa MMKN ini dapat memberikan dan  meningkatkan pengetahuan petani durian dalam menangani masalah penurunan kualitas buah durian sehingga mampu mengolah buah segar hasil panen, meningkatkan nilai jual sebagai produk olahan industri rumah tangga.

Kegiatan di tutup dengan foto bersama.(rls)

  • Bagikan

Exit mobile version