Kadis Pertanian Palopo Dampingi Pj Wali Kota Sosialisasi Tanam Cabai dan Sayur

  • Bagikan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, BARA-- Penjabat (PJ) Walikota Palopo, Asrul Sani didampingi Kepala Dinas Pertanian, Ibnu Hasyim berkunjung ke kelompok wanita tani (KWT) di Kecamatan Bara dan Telluwanua, Sabtu, 2 Desember 2023.

Agenda kunjungan kerja PJ Walikota yang didampingi Kadis Pertanian ini, dalam rangka sosialisasi sekaligus mengajak KWT untuk giat kembali melaksanakan penanaman sayur serta cabai rawit, guna memenuhi kebutuhan rumah tangga maupun untuk diperjualbelikan.

Pada kesempatan ini, dua KWT dikunjungi. KWT Mekar di Kelurahan To' Bulung, Kecamatan Bara dan KWT Kreatif di Kelurahan Maroangin, Kecamatan Telluwanua.

PJ Walikota Palopo yang dikonfirmasi melalui Kadis Pertanian, Ibnu Hasyim menerangkan, selain melakukan sosialisasi, pada kesempatan itu juga turut dibagikan sejumlah bibit sayur dan cabe rawit sebagai bentuk suport dan mamantau program pembadayaan KWT.

"Kunjungan ini guna memantau program pemberdayaan KWT untuk peningkatan budidaya holtikultura berupa sayuran dan cabe guna mendukung program pencegahan inflasi,"kata Ibnu Hasyim.

Kunjungan ke KWT ini, lanjut Ibnu Hasyim, juga merupakan tindak lanjut dari instruksi PJ Walikota usai melakukan operasi pasar pada Kamis, (30/11) Kamis lalu di Pasar Andi Tadda.

"Kita genjarkan sosialisasi agar KWT dan masyarakat umum kembali meningkatkan minat tanam dengan memanfaatkan lahan kosong di lokasi sekitar lingkungan tempat tinggal. Kegiatan ini juga merupakan tindak lanjut dari instruksi dari bapak PJ Walikota yang beberapa hari lalu menyampaikan agar Dinas Pertanian gencar melakukan sosialisasi kepada masyarakat guna meningkatkan minat menanam sayur atau cabe. Terlebih lagi saat ini cabe rawit sedang mahal. Jadi kita harap dengan kegiatan sosialisasi ini, minat menanam masyarakat menjadi meningkat yang kemudian kita harapkan itu berdampak pada inflasi cabe rawit di pasar saat ini,"ucapnya.(ria)

  • Bagikan

Exit mobile version