PALOPOPOS. CO. ID, BATUPASI--Penjabat Wali Kota Palopo Asrul Sani S.H.,M.Si menghadiri kegiatan Lokakarya 7 “Panen Hasil Belajar” Program Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 8 oleh Balai Besar Guru Penggerak Sulawesi Selatan di Gedung Saodenrae Convention Centre Kota Palopo pada Sabtu, 2 Desember 2023.
Kepala Dinas Pendidikan Pemerintah Kota Palopo, Asnita Darwis, S.STP dalam sambutannya menyampaikan Selamat kepada Calon Guru Penggerak.
“Harapan saya, semoga kegiatan lokakarya selanjutnya berjalan sesuai dengan harapan dan akan melahirkan guru penggerak yang bukan saja siap memimpin pembelajaran yang berpihak pada murid namun juga siap menjadi pimpinan. Selamat berjuang calon guru penggerak angkatan 8 kota Palopo”
Dalam kesempatannya, Penjabat Wali Kota Palopo Asrul Sani S.H.,M.Si, turut memberikan sambutan di akhir acara sekaligus membuka kegiatan Lokakarya 7.
“Saya mengharapkan para Guru Penggerak dapat membagikan berbagai aksi nyata dan mampu membawa perubahan baik yang berdampak di seluruh lingkungan sekolah yang berada di Kota Palopo. Dan dengan adanya lokakarya ini, kepada para senior, atau yang mempunyai pengalaman jam terbang tinggi, berkaitan dengan Guru Penggerak, dapat berbagi pengalaman dan membangun atmosfer segar bagi dunia pendidikan di kota Palopo, dan mampu mengembangkan pola pikir untuk menciptakan ide-ide kreatif dalam mendorong pelaksanaan pengajaran dimana dapat berorientasi pada perubahan atau transformasi pendidikan.” Ujarnya.
“Kita Tau bersama, bahwa dunia pendidikan dewasa kini mengalami transformasi digital, mendorong setiap guru, untuk kreatif, dan mempunyai jiwa Inovasi, sehingga dapat menyesuaikan dengan keadaan yang saat ini tengah berkembang, dan tentunya kita akan banyak mendengar, pengalaman-pengalaman berharga, untuk diterapkan dalam sistim pembelajaran, yang akan di terapkan di tempat tugas masing-masing.” Lanjutnya.
Turut Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Umum Balai Besar Guru Penggerak Sulawesi Selatan, Para Peserta CGP, serta tamu undangan lainnya. (rsl/ikh)