PSM Makassar merayakan gol ke gawang Sabah FC dalam laga AFC Cup 2023/2024. (Dok. PSM Makassar)
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, SABAH-- Bermain di kandang Sabah FC di Matchday terakhir Liga Champions Asia atau AFC Cup, PSM Makassar tampil ringan. Meski mendapat tekanan, namun Tim Juku Eja berhasil unggul 2-0 atas tuan rumah di babak pertama.
Adalah Yakob Sayuri yang berhasil menciptakan gol indah dan gol bunuh diri Dominic Tan.
Bentrok di Stadion Likas, Kota Kinabalu, Kamis, 14 Desember 2023, mulai pukul 20.00 Wita, tim asuhan Bernardo Tavares tampil tertekan sejak menit awal laga.
Terlihat, Saddil Ramdani melepaskan tembakan jarak jauh pada menit ke-5. Hanya saja, arah bola melambung di atas gawang Reza Ardiansyah.
Walau tampil tertekan, PSM malah lebih dulu mencetak gol.
Tepatnya yakni pada menit ke-15, Yakob Sayuri melepaskan sepakan roket dari luar kotak penalti ke sisi pojok kanan gawang Khairul Fahmi.
Sabah FC yang tertinggal 0-1, menaikkan tempo permainannya. Mereka pun kian gencar melancarkan serangan ke gawang PSM. Tapi, sejumlah upaya Saddil Ramdani Cs kandas.
Pada menit ke-30, Saddil Ramdani kembali mendapat kesempatan mencetak gol. Tapi, lagi-lagi dapat diblok pemain bertahan PSM.
Menerima tekanan yang luar biasa, tapi PSM Makassar justru tidak tinggal diam. Serangan balik yang terpola dari bawah, membuat PSM menambah pundi gol. Yakni, pada menit ke-36, Everton Nascimento melakukan serangan balik lalu melepaskan umpan. Tapi, bola membentur kaki Dominic Tan. Akhirnya, dengan tenang bola masuk ke gawangnya sendiri.
Tertinggal 2-0, Sabah FC terus menggempur PSM. Serangan bergelombang yang dilancarkan, namun tetap dapat diantisipasi barisan pertahanan PSM.
Sampai wasit membunyikan pluit tanda pertandingan babak pertama usai, Tim Juku Eja unggul 2-0. (*/net/pp)
Susunan Pemain Sabah FC Vs PSM Makassar
Sabah FC (3-4-3): Khairul Fahmi; Gabriel Peres, Daniel Ting, Telmo Castanheira, Ramon Machado; Park Tae-Su, Irfan Fazali, Stuart Wikin, Saddil Ramdani; Dominic Jun Jin Tan, Ko Kwang-Min.
Pelatih: Ong Kim Swee.
PSM Makassar (3-5-2): Ardiansyah; Yuran Fernandes, Safrudin Tahar, Erwin Gutawa; Rizky Eka, Yakob Sayuri, Kenzo Nambu, M Arfan, Akbar Tanjung; Joao Pedro, Everton Nascimento.
Pelatih: Bernardo Tavares.