Muhammad Fauzi Siap Sinergikan Program Komisi V dengan Kebutuhan Warga Luwu

  • Bagikan

Suasana saat anggota Komisi V DPR RI Fraksi Golkar, Muhammad Fauzi menggelar reses di Desa Mario, Kabupaten Luwu.

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, LUWU-- Anggota Komisi V DPR RI Fraksi Golkar, Muhammad Fauzi menggelar reses di Desa Mario, Kabupaten Luwu. Infrastruktur pertanian dan air bersih menjadi paling banyak disampaikan masyarakat setempat ke Fauzi untuk dibenahi.

Reses di Desa Mario, Kecamatan Bupon, Kabupaten Luwu ini juga diikuti ratusan warga setempat. Mereka secara bergantian menyampaikan terkait kondisi atau masalah yang mereka hadapi selama ini.

” Pada intinya dari beberapa perwakilan masyarakat yang tadi berbicara ada dua masalah yang menyangkut orang banyak, yaitu kebutuhan air bersih dan irigasi untuk infrastruktur pertanian ” kata Anggota Komisi V DPR RI Muhammad Fauzi, usai reses. Minggu (24/12/2023)

Merespon hal tersebut, Muhammad Fauzi menawarkan dua program sekaligus yakni program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air irigasi (P3-TGAI) yang dilaksanakan oleh Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) dan program PAMSIMAS.

“Kebetulan di Komisi V tempat saya, ada dua program itu P3A dan PAMSIMAS. Saya harap masyarakat Desa Mario ini segera buat proposal penawaran dan bentuk kelompok tani pengguna air, begitu juga untuk program PAMSIMAS pemerintah desa segera usulkan proposal nya agar kita bisa tindak lanjuti,” jelas Fauzi.

Pria yang akrab disapa Abang Fauzi itu menambahkan, dari hasil resesnya di Desa Mario itu selama ini masyarakat dalam menggarap sawah hanya mengandalkan sistem tadah hujan, sehingga kegiatan petani tidak maksimal.

”Bahkan ada sawah yang sudah lama tidak tergarap karena sulit akan kebutuhan air untuk mengairi sawah mereka. Makanya tadi saya langsung minta untuk segera membuat kelompok tani pengguna air dan proposalnya,” ungkap anggota DPR RI dari Dapil Sulsel III itu. (*junaidi rasyid)

  • Bagikan