Trans Sulawesi Nyaman Dilalui

  • Bagikan

Jalan trans Sulawesi didalam wilayah Ibukota Belopa yang baru saja dilakukan rehab. Libur Natal dan Tahun baru pengendara menikmati aspal mulus di Kabupaten Luwu dan Ibukota Belopa pada khususnya. --andrie islamuddin-- 

Libur Nataru Pengendara Nikmati Jalan Aspal Mulus

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, BELOPA-- Perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) di Kabupaten Luwu lalu lintas kendaraan cukup lancar. Hal ini karena jalan trans Sulawesi cukup nyaman dilalui para pengguna jalan. Pihak Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sulawesi Selatan telah menyelesaikan pekerjaan rehabilitasi badan jalan tersebut.

Iqbal, (42) warga Kecamatan Bajo yang melintas di Ibukota Belopa, Selasa (26/12) mengungkapkan, pada awal tahun 2023 badan jalan di Belopa sangat rusak dan tidak nyaman dilalui, namun dalam momentum perayaan natal dan tahun baru, warga Ibukota Belopa saat ini menikmati jalan yang mulus.

"Awal tahun 2023, Badan jalan Ibukota Belopa rusak parah. Alhamdulillah saat ini sudah sangat nyaman dilewati kendaraan. Apalagi perayaan Natal dan Tahun Baru ini banyak orang yang berlalu lalang di jalan trans Sulawesi menikmati hari libur" Ungkap Iqbal.

Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 2.2 Satker PJN II-BBPJN Sulsel, Muhammad Rizal, S.ST, kepada Harian Palopo Pos mengungkapkan, untuk tahun ini pihaknya telah merampungkan rehabilitasi Badan jalan diwilayah Ibukota Belopa dan Kabupaten Luwu secara umum.

"Untuk tahun ini BBPJN Sulsel melakukan penanganan rehabilitasi mayor sepanjang 2,5 KM pada badan jalan diwilayah Ibukota Belopa, berupa pengaspalan 2 lapis (AC-BC dan AC-WC) dengan menggunakan aspal Asbuton. Alhamdulillah dengan selesainya pekerjaan bahu dan marka jalan, pekerjaan telah usai" Ungkap Rizal.

Rizal mengatakan, disamping dilakukan perbaikan badan jalan di Ibukota Belopa, BBPJN Sulsel untuk tahun ini juga melakukan perbaikan badan jalan dibeberapa titik dalam wilayah Kabupaten Luwu, seperti di wilayah Kecamatan Ponrang dan Ponrang Selatan serta dilakukan pula perkuatan bahu jalan berupa pembuatan pasangan batu, dengan material kelas S di Kecamatan Ponrang, ternasuk penanganan box culvert di jalan Ratulangi Palopo.

"Tahun 2023, PPK 2.2 PJN 2 BBPJN Sulsel mengalokasikan anggaran Rp.56 miliar untuk menangani paket preservasi jalan dan jembatan di sepanjang Bts. Kab. Wajo - Belopa - Palopo - Bts. Luwu Selatan, yang dilaksanakan oleh penyedia jasa PT. Wiratama Karya Nugraha. Lokasi penanganan berupa pelapisan aspal 1 lapis (minor) dan 2 lapis (mayor) sepanjang 19,9 KM yang tersebar pada 10 ruas jalan mulai dari Bts. Wajo/Luwu - Belopa - Palopo dan jalan arah ke Tana Toraja.

Rizal menambahkan untuk tahun 2023 ini ada penanganan overlay di Kabupaten Luwu dengan total panjang 15 KM, termasuk sepanjang 2,5 KM di dalam wilayah Ibukota Belopa. Selain itu dilaksanakan pula pemeliharaan/rehabilitasi jembatan antara lain perkuatan abutmen J. S. Pareman, perbaikan lining/sandaran dan tiang/railing jembatan serta pembersihan sampah hanyutan pada jembatan. (andrie islamuddin)

  • Bagikan

Exit mobile version